Tiga orang terluka akibat ledakan tabung gas di Cilincing, Jakarta Utara

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara, ledakan gas

Tiga orang terluka akibat ledakan tabung gas di Cilincing, Jakarta Utara

Petugas Gulkarmat menunjuk dampak dari ledakan tabung gas di Semper Cilincing Jakarta Utara, Sabtu (19/4/2025). (ANTARA/HO-Gulkarmat)

Jakarta (ANTARA) - Tiga orang mengalami luka-luka dan harus dibawa ke rumah sakit akibat ledakan tabung gas di sebuah rumah Jalan Tipar Cakung Semper Barat Cilincing Jakarta Utara.

"Ketiga korban adalah pria berinisial S (38), perempuan berinisial H (33) dan seorang anak berinisial D (6)," kata Kasiops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu Gatot Sulaeman di Jakarta, Sabtu.

Ia mengatakan ketiga korban saat ini sudah dibawa ke RS Islam Sukapura untuk mendapatkan perawatan medis.

Ketiga korban ini mengalami luka akibat ledakan yang diduga berasal dari tabung gas yang ada di lokasi tersebut.

"Setelah terjadi ledakan, tidak ada penyalaan api," kata dia

Ia mengatakan petugas mendapatkan informasi kebakaran sekitar 05.00 WIB dan langsung mengirim tiga unit mobil pemadam dengan 13 personel.

"Kami langsung melakukan penyelamatan di lokasi dan membawa korban," kata dia.

Menurut dia, luas objek yang terdampak seluas 8x3 meter dan diduga kerugian akibat kejadian ini ditaksir Rp80 juta.

"Alhamdulillah situasi api padam dan dilakukan evakuasi," kata dia.

Baca juga: Dua orang dilaporkan tewas dalam ledakan tabung gas tiga kilogram di Tebet

Baca juga: Misteri ledakan pipa gas Nord Stream dalam putaran konflik Rusia-Ukraina