Jakarta (ANTARA) - Wakil Presiden Ma'ruf Amin meminta segenap jajaran Sekretariat Wakil Presiden (Setwapres) bekerja dengan sepenuh hati membantu Wapres Terpilih Gibran Rakabuming Raka.
"Selamat berjuang bersama wakil presiden yang baru, bantu beliau dengan sepenuh hati," kata Wapres Ma'ruf saat memberikan sambutan pada silaturahim Wakil Presiden beserta Ibu Wury Ma'ruf Amin dengan keluarga besar Setwapres di Auditorium Istana Wapres, Jakarta, Kamis.
Wapres mengharapkan jajaran Setwapres juga harus mempunyai semangat yang sama pada Gibran, bahkan jika bisa lebih baik lagi.
"Jangan dikurangi, bersama saya dan bersama dengan yang baru harus punya semangat yang sama. Kalau bisa lebih baik lagi supaya hasilnya nanti lebih memuaskan," ucapnya.
Ia juga menyampaikan kepada jajaran Setwapres agar silaturahmi jangan sampai terputus dan harus terus dibangun.
"Saya tiga hari lagi sudah akan berpisah dalam kerja bareng di Kantor Wapres, tetapi silaturahmi jangan putus. Kita bangun terus walaupun saya tidak jadi wakil presiden, kalau ketemu ya jangan diacuhkan. Silakan kalau mau bersilaturahmi ke rumah juga, saya anggap semua sebagai keluarga, yang harus kita bangun terus hubungan persaudaraan kita," kata Wapres.
Wapres Ma'ruf juga memohon doa agar selaku diberkahi dan diberikan kesehatan oleh Allah SWT.
"Saya juga mohon doanya, semoga kami diberkahi Allah SWT, diberikan kesehatan, dan supaya kami bisa terus berjuang menyelesaikan sisa-sisa hidup yang masih diberikan Allah SWT," katanya.
Ia melanjutkan, "walaupun saya sekarang sudah 81 (tahun), saya tidak tahu 81 itu sisanya tinggal berapa. Kita itu hidup jangan hitung sudah sampai berapa, yang sekarang kita harus hitung itu sisanya tinggal berapa. Tetapi, sisa yang kita tidak lama lagi pun harus dimanfaatkan secara maksimal untuk pengabdian kepada Allah SWT karena hidup ini berdampingan."
Baca juga: Wapres Ma'ruf Amin sebut Indonesia paling progresif dalam pencapaian target SDGs
Baca juga: Ma'ruf Amin mohon maaf atas segala kekurangan selama menjabat sebagai Wapres
Berita Lainnya
Menteri ESDM Bahlil Lahadalia pantau ketersediaan BBM nelayan di Maluku
18 December 2024 12:42 WIB
Basarnas gelar latihan gabungan untuk antisipasi gempa di Jakarta
18 December 2024 12:30 WIB
Hamas sebut kesepakatan sandera mungkin bisa tercapai
18 December 2024 11:08 WIB
Kementerian PANRB apresiasi capaian reformasi birokrasi Ombudsman Indonesia
18 December 2024 10:47 WIB
Diskon di Eka Hospital, khusus pemilik kartu debit platinum dan prioritas BRK Syariah
18 December 2024 10:29 WIB
Oposisi bersenjata Suriah menolak negaranya jadi landasan perang Israel
17 December 2024 17:11 WIB
PBB kirim utusan ke Suriah untuk bahas pengiriman bantuan kemanusiaan
17 December 2024 17:05 WIB
Kemenekraf akan gandeng BRIN buat kebijakan berbasis penelitian
17 December 2024 16:53 WIB