Jadwal Senin: Aldila Sutjiadi pemanasan Wimbledon hingga Indonesia vs Filipina

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara,tenis

Jadwal Senin: Aldila Sutjiadi pemanasan Wimbledon hingga Indonesia vs Filipina

Arsip foto - Petenis andalan Indonesia Aldila Sutjiadi. (ANTARA/HO-Athletic Company)

Jakarta (ANTARA) - Sejumlah agenda olahraga berlangsung hari ini, di antaranya tim nasional Indonesia U-16 akan menghadapi Filipina dalam Piala AFF-U16, hingga petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi yang masih menjalani pemanasan Wimbledon dengan memulai turnamen Eastbourne International.

Timnas U-16 akan bertemu Filipina dalam laga kedua Grup A. Sebelumnya, tim asuhan Nova Arianto itu berhasil melibas Singapura 3-0 dalam laga perdana di Stadion Manahan Solo, Jumat (21/6).

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memuji kekuatan fisik dan mental skuad Garuda Muda, dan berharap mereka dapat mengoptimalkan ajang tersebut untuk mengamankan gelar sekaligus membangun skuad Garuda masa depan untuk menjadi tumpuan lolos Piala Dunia U-17 tahun depan di Qatar.

Beranjak ke olahraga tenis, Aldila melanjutkan perjalanan di lapangan rumput dengan mengikuti turnamen WTA 500 di Devonshire Park Lawn Tennis Club, Eastbourne, Inggris, yang menjadi ajang pemanasan menjelang Wimbledon.

Masih berpasangan dengan petenis Amerika Asia Muhammad, Aldila/Asia akan berhadapan dengan pasangan Italia yang menempati unggulan keempat Sara Errani/Jasmine Paolini pada malam hari WIB.

Sebelumnya, Aldila/Asia berhasil tembus empat besar WTA 250 Birmingham. Namun, langkah mereka terhenti di tangan unggulan teratas Elise Mertens/Hsieh Su-wei pada semifinal, Sabtu (22/6).

Dengan jadwal yang padat, tahun ini Aldila memiliki ambisi besar untuk menjadi petenis Indonesia pertama yang meraih gelar Grand Slam.

Tahun lalu, ia berhasil mencapai babak ketiga ganda putri dan babak semifinal Wimbledon dalam nomor ganda campuran bersama petenis Belanda Matwee Middelkoop.

Sementara itu, petenis putri Indonesia lainnya Jessy Rompies dan Beatrice Gumulnya sedang mengikuti ITF W25 Taninan di Taiwan.

Jessy akan bertemu petenis Jepang Yuka Hosoki, sementara Beatrice akan berhadapan dengan petenis Jepang lainnya Lisa-Marie Rioux pada babak kedua kualifikasi hari ini.

Berikut jadwal pertandingan olahraga pada Senin (24/6).

Sepak bola

Piala AFF U-16

15.00 WIB Singapura vs Laos

19.30 WIB Filipina vs Indonesia

Tenis

Eastbourne International

19.15 WIB Aldila Sutjiadi/Asia Muhammad vs Sara Errani/Jasmine Paolini

ITF W25 Tainan

10.30 WIB Jessy Rompies vs Yuka Hosoki

10.30 WIB Beatrice Gumulya vs Lisa-Marie Rioux

Baca juga: Aldila Sutjiadi melangkah ke perempat final WTA 250 Birmingham

Baca juga: Aldila Sutjiadi tempati unggulan kedua di WTA 250 Libma Open