Pekanbaru (ANTARA) - Sebuah inisiatif kerja sama antara PT Sari Lembah Subur (PT SLS) dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Berkah Desa Mulya Subur telah menandai langkah besar dalam mengembangkan potensi ekonomi lokal.
Dengan peluncuran kripik tempe lokal yang telah ditingkatkan dan diperkenalkan kembali mereknya, kemitraan ini bertujuan untuk memberdayakan UMKM dan meningkatkan daya saing produk di pasar lokal.
Acara yang berlangsung pada tanggal 26 April 2024, di lapangan perusahaan milik Astra Agro tersbut dihadiri oleh Hanafi Febriancahya dan Tofan Hidayat Asisten Sustainability PT SLS, serta Suryanti, Ketua UMKM Berkah Desa Mulya Subur.
Hanafi Febriancahya, menyatakan, "Kami berharap bahwa melalui program rebranding kemasan kripik tempe ini, kami dapat membantu meningkatkan daya saing produk UMKM sehingga dapat bersaing di pasar modern dan meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat,” ujar Hanafi.
Hanafi, menambahkan, berawal dari aspirasi UMKM Berkah Desa Mulya Subur untuk meningkatkan daya saing produk mereka, PT SLS memberikan respons dengan merancang ulang kemasan produk serta memproduksi kripik tempe dengan merek "Berkah Kripik Tempe". Kemasan yang baru ini menampilkan desain yang menarik dan praktis, dengan isi 100 gram kripik tempe dengan harga yang terjangkau, yaitu Rp. 10.000.
Suryanti, Ketua UMKM Berkah Desa Mulya Subur, mangatakan, "Kami berterima kasih kepada PT SLS atas dukungannya dalam mendesain ulang kemasan kripik tempe kami. Kami berharap kerjasama ini dapat terus berlanjut untuk kebaikan bersama," ungkap Suryanti.
“PT SLS berkomitmen untuk terus berkontribusi dan mendukung pembangunan ekonomi masyarakat sekitar. Sesuai dengan misi PT SLS yaitu untuk berkontribusi demi pembangunan serta kesejahteraan bangsa,” tutup Hanafi.
Berita Lainnya
Menag akan batasi perjalanan dinas seluruh jajarannya
15 November 2024 17:12 WIB
PLN dorong mahasiswa perguruan tinggi di Riau berinovasi kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB
Rasa autentik rempah khas Indonesia di Vientiane, Laos
15 November 2024 16:15 WIB
Presiden Prabowo sampaikan tekad Indonesia lakukan hilirisasi sumber daya
15 November 2024 15:25 WIB
Reses DPD RI ke Riau, harapkan BRK Syariah terus berkontribusi bagi masyarakat
15 November 2024 14:58 WIB
Erupsi Gunung Lewotobi, 29.323 penumpang di Soetta batal terbang
15 November 2024 14:42 WIB
PPN 12 persen, ekonom minta pemerintah agar buat kebijakan pro daya beli
15 November 2024 14:16 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB