Jakarta (ANTARA) - Aktris Livi Ciananta akan tampil perdana di film debutnya "Bonnie" yang menceritakan kisah heroik gadis remaja berusia 18 tahun bernama Bonnie untuk membasmi kejahatan dan akan tayang di bioskop Indonesia pada 29 Februari 2024.
"Senang banget, ini kebetulan film pertamaku juga. Terus genre-nya juga action dan tantangan baru buat aku, biasanya kan main drama aja. Ini (karya) besar buat aku,” kata Livi saat menghadiri acara peluncuran poster dan teaser film “Bonnie” di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa.
Dia menambahkan, “Jadi, aku pribadi adalah orang yang suka tantangan. Terus ada film action ditawarin, aku coba aja meskipun aku tau prosesnya nggak gampang,” katanya.
Dalam film ini, Livi melakukan sejumlah persiapan untuk memperkuat karakternya sebagai Bonnie yang mahir bertarung, seperti latihan bela diri selama tiga bulan hingga latihan akting bersama pelatih khusus. Padahal, Livi belum mempunyai ilmu bela diri dasar dan harus mempelajarinya dari nol.
"Aku belajar workshop (bela diri) kurang lebih kan sudah 3 bulan, itu memang untuk kebutuhan main di film 'Bonnie'," kata Livi.
Tidak tanggung-tanggung, Livi berlatih bela diri dengan pelatih khusus agar karakternya sebagai gadis petarung semakin meyakinkan. Meskipun terlihat biasa saja, nyatanya Livi berlatih bela diri secara intens hingga 8 jam lamanya setiap hari untuk persiapan syuting film ini.
"Yang berat justru (latihan bela diri untuk) action. Bahkan aku belajar dari minus, nah ini yang bikin aku susah. Untungnya bantuan teman-teman di sini membantu aku, Alhamdulillah bisa memerankan film ini,” kata Livi.
Beruntung, Livi dapat merampungkan film “Bonnie” dengan baik. Dirinya juga memutuskan untuk melanjutkan latihan bela dirinya selepas produksi film ini selesai karena ketertarikannya yang tinggi terhadap bidang ini.
Selain Livi, ada deretan aktor dan aktris yang ikut tampil dalam film ini, antara lain Aryo Wahab, Nadila Ernesta, Reza Hilman, Macho Hungan, dan Max Metino.
Film aksi "Bonnie" akan segera tayang di bioskop seluruh Indonesia pada 29 Februari 2024.
Baca juga: Film 'Agak Laen' harap mampu redakan ketegangan sebelum pemilu
Baca juga: Jisoo BLACKPINK bakal debut layar lebar lewat film "Omniscient Reader"