Jakarta (ANTARA) - Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menyiapkan rencana pemindahan 30.878 personel ke Ibu Kota Nusantara (IKN) Kalimantan Timur secara bertahap.
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo menyebut pemindahan personel Polri ini dilakukan dalam empat tahapan.
"Pada tahap pertama dikerahkan 1.667 personel, kemudian 9.484 orang. Lalu pada tahap ketiga sebesar 9.685 orang dan tahap keempat sebanyak 9.678," kata Sigit dalam keterangan saat menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Polres IKN, Kamis.
Angka 30.878 personel diperoleh dari penjumlahan personel yang dipindahkan dari tahap pertama sampai tahap keempat.
Jenderal polisi bintang empat itu juga menyebutkan untuk personel yang mengisi Polres Khusus Kawasan IKN nantinya disiapkan 708 orang.
Menurut dia, 708 anggota polisi yang mengisi Polres IKN tersebut telah melalui asesmen di Polda Kalimantan Timur.
Kapolri mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan groundbreaking Polres Khusus Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim).
"Sambil menunggu proses pembangunan dan penetapan struktur organisasi, personel tersebut sudah berada di Polda Kalimantan Timur dan kami sebar ke polres-polres penyangga," katanya.
Sigit memastikan bahwa Polri akan terus mengawal seluruh kebijakan Presiden Jokowi termasuk pembangunan kawasan IKN.
"Polri tentunya berkomitmen untuk mengerahkan segala sumber daya yang kami miliki untuk mengawal seluruh kebijakan Bapak Presiden khususnya mengawal pembangunan Ibu Kota Nusantara," kata Sigit.
Baca juga: Presiden Jokowi luncurkan transportasi publik ramah lingkungan di IKN Nusantara
Baca juga: Presiden Jokowi resmikan pembangunan Polres Khusus IKN berbiaya Rp160 miliar
Berita Lainnya
Menag akan batasi perjalanan dinas seluruh jajarannya
15 November 2024 17:12 WIB
PLN dorong mahasiswa perguruan tinggi di Riau berinovasi kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB
Rasa autentik rempah khas Indonesia di Vientiane, Laos
15 November 2024 16:15 WIB
Presiden Prabowo sampaikan tekad Indonesia lakukan hilirisasi sumber daya
15 November 2024 15:25 WIB
Reses DPD RI ke Riau, harapkan BRK Syariah terus berkontribusi bagi masyarakat
15 November 2024 14:58 WIB
Erupsi Gunung Lewotobi, 29.323 penumpang di Soetta batal terbang
15 November 2024 14:42 WIB
PPN 12 persen, ekonom minta pemerintah agar buat kebijakan pro daya beli
15 November 2024 14:16 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB