Wakil Rektor Prof Edi Erwan hadiri penandatanganan MoU UIN Suska Riau dengan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

id Uin suska riau, uin maliki

Wakil Rektor Prof Edi Erwan hadiri penandatanganan MoU UIN Suska Riau dengan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Suasana wisuda sarjana dan pascasarjana UIN Maliki Malang pada 28 Oktober 2023 yang dihadiri WR III UIN Suska Riau Prof Edi Erwan Ph.D. (ANTARA/dok)

Pekanbaru (ANTARA) - Penandatanganan MoU antara UIN Sultan Syarif Kasim Riau dengan UIN Maliki Malang digelar dengan khidmat bersamaan dengan wisuda sarjana dan pascasarjana angkatan ke -77 UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Sabtu (28/10).

Penandatanganan itu disaksikan para wisudawan, para guru besar yang ikut dalam prosesi wisuda serta Wakil Rektor III UIN Suska Riau Prof Edi Erwan Ph.D.

Rektor UIN Maliki Malang Prof Zainuddin pada kesempatan itu membahas prestasi-prestasi yang berhasil dicapai kampusnya karena pada saat itu juga adalah puncak Milad UIN Maliki Malang yang ke-62.

Prof Zainudin mengapresiasi dan sangat berterima kasih kepada Mitra UIN Maliki Malang yang menjadikan UIN Malang sebagai mitra, dan mengharapkan kolaborasi menjadi ajang berbagi dan bertukar informasi tentang tantangan global ke depan.

Sementara itu, sambutan dari perwakilan mitra UIN Maliki Malang yang menandatangani MoU kali ini diwakili Kepala Badan Pekerja Migran Indonesia Reynaldi M.Si yang menyampaikan perjuangan wisudawan sejatinya baru dimulai karena orientasinya sudah tidak masalah akademik lagi tapi sudah tentang masalah kerja dan masa depan masing-masing.

Ditambahkannya, bahwa peluang kerja di luar negeri saat ini sangat menjanjikan baik dari segi kesempatan maupun dari gajinya. Karena di berbagai negara maju mulai dari Asia seperti, Jepang, Korea dan Hongkong, saat ini negara-negara ini sedang krisis penduduk dan demografi yang berimbas kepada kekurangan angkatan kerja mereka.

Belum lagi negara-negara di Eropa dan Amerika, negara maju ini juga mengalami kekurangan tenaga kerja.

“Wisudawan sekalian ini adalah kesempatan kepada kalian untuk menjadi tenaga kerja di luar negeri dengan gaji yang tinggi karena sekarang ini negara-negara maju kekurangan tenaga kerja dan kekurangan penduduk. Tenaga kerja sekarang ini bukan hanya pembantu, supir, maupun pekerjaan yang rendah lainnya tapi tenaga kerja sekarang ini sudah banyak yang bekerja di manufaktur, rumah sakit, perkantoran dan lainnya tergantung keahlian dan SDM kalian," tutup Reynaldi.

Sementara, rombongan UIN Sultan Syarif Kasim Riau dipimpin WR III Prof Edi Erwan, S.Pt, Ph.D ketika diwawancarai berharap dengan ditandatanganinya MoU itu akan membuka lebar kesempatan pihak UIN Sultan Syarif Kasim Riau untuk melakukan kolaborasi dan kerjasama yang saling membutuhkan dengan UIN Maliki Malang karena mereka sudah mencapai universitas akreditasi unggul.