Selatpanjang (ANTARA) - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Kepulauan Meranti mendeklarasikan capres Prabowo Subianto untuk bisa berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.
Deklarasi dukungan tersebut dilaksanakan di kantor DPC Gerindra Kepulauan Meranti, Jalan Teuku Umar, Selatpanjang, Kamis. Tampak dihadiri pengurus partai dan beberapa caleg daerah pemilihan (dapil) Meranti 1.
Ketua DPC Partai Gerindra Kepulauan Meranti Taufikurrahman menyebutkan, deklarasi yang dilakukan pihaknya merupakan aksi dukungan penuh yang diberikan kepada capres Prabowo Subianto agar bisa menang di Pilpres 2024.
"Kami (Gerindra Kepulauan Meranti) akan meneruskan perjuangan politik dan memperjuangkan bapak Prabowo Subianto sebagai presiden pada Pilpres 2024," sebut Taufikurrahman sesuai isi deklarasi yang mereka sampaikan secara terbuka.
Tak hanya itu, pihaknya juga berharap Ketua Umum Pusat Partai Gerindra itu dapat berpasangan dengan putra sulung Presiden RI Joko Widodo. Ia meyakini dengan duet pasangan itu bisa mewujudkan dan meneruskan program baik untuk mensejahterakan rakyat.
"Saya yakin Prabowo Subianto dan mas Gibran mampu meneruskan program yang sudah baik untuk rakyat, bangsa dan negara menuju Indonesia emas," ujar Taufikurrahman.
Di sisi lain, Taufikurrahman juga meminta kepada pimpinan pusat untuk mengakomodir memperjuangkan aspirasi politik dengan DPC Partai Gerindra Kepulauan Meranti.
Di akhir acara, deklarasi dukungan capres dan cawapres diisi dengan doa bersama untuk kesuksesan dan keberhasilan serta kemenangan Prabowo Subianto sebagai Presiden RI 2024 - 2029 yang dipimpin oleh Ustadz Kamislan.