Jakarta (ANTARA) - Pelatih Persis Solo Leonardo Medina mengatakan timnya akan fokus dalam bertahan ketika bertandang ke markas Persik Kediri pada pekan ke-8 Liga 1 Indonesia di Stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu malam.
Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Sabtu, Medina mengatakan pertahanan merupakan aspek penting ketika tampil di kandang Persik Kediri.
"Kami persiapan melawan Persik dengan lebih bekerja keras untuk pemulihan pemain. Ini karena kami punya dua laga di pekan ini. Dan kami juga kerja keras untuk memperbaiki organisasi pertahanan," ungkap Medina.
Pelatih asal Meksiko itu menjelaskan, Persik Kediri sedikit lebih diuntungkan karena memiliki waktu istirahat lebih banyak satu hari dibanding timnya.
Selain itu, Medina juga menilai penampilan Persik Kediri tengah menanjak karena pada dua laga sebelumnya mampu mengalahkan PSM Makassar serta menahan imbang Bali United.
"Kami berharap tim akan bermain bagus khususnya di lini pertahanan. Ini karena memang Persik Kediri main bagus sekali. Ini yang membuat kami fokus di pertahanan," sambungnya.
Pada pertandingan nanti, Persis Solo dipastikan tampil tanpa penyerang andalan Ramadhan Sananta serta Irfan Jauhari.
Keduanya diketahui tengah menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia untuk persiapan Piala AFF U-23 2023 di Thailand.
Meski kehilangan Sananta dan Irfan, Medina mengaku tidak risau karena Persis Solo memiliki banyak pemain yang dapat menggantikan peran dua penggawa tersebut.
"Tidak ada Sananta yang ke timnas U-23. Tapi kami punya pemain lainnya yang juga bagus. Ada Arkhan Kaka, juga ada Althaf yang sekarang bermain bagus. Jadi tidak ada masalah. Kami persiapkan tim untuk segala situasi," jelas Medina.
Baca juga: Persis Solo kalahkan PSG Pati 2-0, ini komentar Atta Halilintar
Baca juga: Main di Kandang Sendiri, PSPS Riau Hampir Dipermalukan Persis Solo
Berita Lainnya
Menaker Yassierli sebut miliki JKP sebagai langkah mitigasi hadapi PHK
26 November 2024 17:03 WIB
Presiden Prabowo naikkan Rp2 juta untuk guru non-ASN dan 1 gaji pokok untuk ASN
26 November 2024 16:54 WIB
Majelis Permusyawaratan Rakyat resmi bentuk Kaukus Kebangsaan dan Pembangunan Berkelanjutan
26 November 2024 16:48 WIB
Telkomsel hyper AI terapkan teknologi self-adaptive feedback terbaru bersama ZTE untuk perkuat jaringan 4G di Makassar dan Kendari
26 November 2024 16:28 WIB
Ini upaya BPBD DKI Jakarta agar TPS aman dari banjir saat pilkada
26 November 2024 16:19 WIB
Di hadapan Presiden Prabowo dan MBZ, Menteri ESDM sepakati kerja sama energi
26 November 2024 16:14 WIB
Akademisi: Indonesia berpotensi tinggi kembangkan industri dirgantara dalam negeri
26 November 2024 16:07 WIB
Presiden Prabowo Subianto panggil menteri-menteri bahas bansos hingga gaji guru
26 November 2024 15:40 WIB