Usai libur lebaran, TNI-Polri olahraga bersama

id TNI Polri olahraga bersama,Korem wirabima, polda riau

Usai libur lebaran, TNI-Polri olahraga bersama

Kapolda Riau dan Danrem 031 Wira Bima serta personel saat olahraga bersama usai libur Lebaran. (ANTARA/Annisa Firdausi)

Pekanbaru (ANTARA) - Usai melakukan pengamanan arus mudik serta cuti lebaran Idul Fitri, ratusan personel Polda Riau dan Korem 031/Wira Bima melaksanakan olahraga bersama dengan jalan santai dari Lapangan Pancasila di Makorem, Selasa pagi.

Usai melaksanakan jalan santai, personel TNI Polri kembali berkumpul di Lapangan Pancasila untuk senam bersama dipimpin instruktur. Seluruh anggota bergerak dengan semangat dan gembira.

Danrem 031 Wira/Bima Brigjen TNIDany Racka Andalasawa kepada awak media mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dengan wujud semangat baru usai libur Idul Fitri.

"Setelah cuti dan liburan Lebaran Idul Fitri, TNI Polri dengan semangat baru bersih lahir dan batin diisi dengan olahraga bersama," sebutnya.

Lanjutnya, Sinergitas TNI Polri sendiri bukan hal baru. Sejak dibangunnya Republik ini, perjuangan bangsa bersama TNI-Polri terus berlanjut sampai hari ini.

Di tempat yang sama, Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal memuji terlaksananya kegiatan ini. Ia menilai solidaritas diantara TNI Polri salah satu pondasi kekuatan bangsa.

"Ini ide yang luar biasa. Setelah melaksanakan pengamanan arus mudik dan balik, kami disatukan lagi dengan berolahraga bersama. TNI Polri harus selalu solid dan saling bergandengan tangan," pungkas Iqbal.