Pekanbaru (ANTARA) - Dinas Pertanian dan Perikanan (Distankan) Kota Pekanbaru memperkirakan wilayah itu membutuhkan 8.000 sapi dan kerbau untuk menyambut Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriyah.
"Mengacu pada tahun lalu, jumlah kebutuhan ternak kurban di Kota Pekanbaru untuk sapi dan kerbau tahun ini sebanyak 8000 ekor," kata Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan (Distankan) Kota Pekanbaru Firdaus di Pekanbaru, Jumat.
Ia mengatakan, sejauh ini Pekanbaru tidak mampu memenuhi kebutuhan sapi lokal dan harus mendatangkan dari luar wilayah.
Mayoritas hewan kurban untuk memenuhi kebutuhan Pekanbaru didatangkan dari luar Provinsi Riau.
"Biasanya itu pasokan paling banyak dari Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat dan juga Bali," katanya.
Namun sekarang pengiriman dari wilayah tersebut menurun karena sedang merebak Penyakit Mulut dan Kaki (PMK).
Sehingga dalam proses pengiriman sebelumnya hewan dikarantina dulu, terutama yang dari jauh lalu lintas ternak terbatas.
"Mengantisipasi PMK kemungkinan sapi banyak didatangkan dari daerah Bengkulu, Lampung, Palembang dan juga Sumsel," sebutnya.
Dikatakan Firdaus, untuk memastikan sapi ataupun kerbau yang masuk ke Pekanbaru terhindar dari PMK, pihaknya secara rutin melakukan pemantauan ke titik-titik tempat penampungan hewan warga.
"Sejauh ini insya Allah tim Dinas Pertanian dan Perikanan bidang Peternakan tak ada menemukan PMK," katanya.
Ia mengatakan, tim yang melakukan pengecekan ini terdiri dari dua masing-masing tim terdiri dari 7 hingga 8 orang.
"Semampu kita akan melakukan pengecekan ke berbagi titik. Dalam artian kita sudah temui semua titik, tapi kalau ada ternak yang dari daerah langsung ke masjid, kita akan memastikan ternak tersebut sudah punya surat izin masuk dan surat kesehatan hewan dari tempat asal," sebutnya.
Firdaus juga sudah mengimbau masjid-masjid agar sesuai aturan.
"Selain itu kita akan mengirim surat ke Kementerian Agama Pekanbaru yang tembusannya ke Kantor Urusan Agama," pungkasnya.
Berita Lainnya
Konsumsi susu mentah berpotensi risiko penularan virus influenza dari sapi
16 December 2024 11:48 WIB
Tujuh tantangan penguatan produksi susu sapi lewat koperasi
10 December 2024 10:44 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Kementan lakukan inventarisasi lahan sapi di Sulawesi dukung investasi Vietnam
31 October 2024 16:37 WIB
10 tersangka pencurian sapi di Rohul diringkus
29 October 2024 10:16 WIB
Maraknya pemain judi online hingga dampak buruk alergi susu sapi bagi anak
26 June 2024 9:53 WIB
JMSI Riau bagikan daging kurban di Pekanbaru, sapi sempat kabur sebelum disembelih
20 June 2024 20:01 WIB
DLH Kampar sembelih empat sapi
20 June 2024 19:34 WIB