Hadiri Festival Maulid, Bupati Kampar ajak teladani perjuangan Nabi

id bupati kamparm maulid nabi, festival maulid nabi

Hadiri Festival Maulid, Bupati Kampar ajak teladani perjuangan Nabi

Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto (Kiri) saat hendak mencicipi jajanan khas Festival Maulid. (ANTARA/HO-Pemkab Kampar)

Tambang (ANTARA) - Sesuai tema "Merajut ukhuwah dengan meneladani akhlak rasulullahSAW sebagai uswatun hasanah", peringatan maulid Nabi Muhammad SAW bertujuan untuk meneladani dengan meningkatkan rasa cinta pada Nabi Muhammad SAW.

"Perjuangan Nabi Muhammad SAW dalam membawa umatnya ke arah lebih baik patut menjadi contoh bagi kiya dalam kehidupan sehari-hari," kata Bupati KamparCatur Sugeng Susanto saat menghadiri Festival Maulid Nabi Muhammad, SAW 1443 H di Masjid Fathu Jannatil Firdaus Pondok Pesantren Al-Faruqi Desa Kualu Kecamatan Tambang, Sabtu.

Didampingi Isteri Muslimah Wati Catur, Bupati Kampar mengatakanbanyak hal dipetik dari sosok Nabi Muhammad SAW seperti yang telah dilaksanakan Pemda Kampar, antara lain kepedulian dengan dunia pendidikan termasuk pendidikan agama islam.

Selanjutnya, apresiasi dan terima kasih atas perjuangan Umi Mayanti Royal pendiri Pompes Al-Faruqi yang telah mendedikasikan diri untuk ikut mencerdaskan anak bangsa melalui pendidikan agama. Memang diakui, semua ini perlu sinergitas dan keselarasanseluruh elemen masyarakat antara umaroh, tokoh ulama, tokoh masyarakat dalam membangun akhlak generasi muda.

"Kita lihat, bahwa di Ponpes Al-Faruqi merupakan Ponpes khusus wanita. Untuk itu kesetaraan dalam upaya memajukan antara laki-laki dan perempuan apakah di sektor yang berbasis keagamaan kemudian diversifikasi profesinya bisa seiring," ujar Catur.

Dalam memajukan hal tersebut, Pemda Kampar akan terus memberikan atensi dan dukungan. Dengan semangat kebersamaan, Kampar akan menjadi negeri yang damai dan maju. Dimana saat ini setiap OPD di lingkungan Pemda Kampar setiap Jumat akan melaksanakan sholawat dan berbagi bantuan bersama masyarakat di lingkungan dinas.

Sementara Pendiri Pondok Pesantren Al-FaruqiUmi Mayanti Royal menyampaikan terimakasih kepada Bupati Kampar dan Isteri yang hadir di tengah santri dan orangtua wali dalam Festival Maulid Nabi. Dengan harapan Pemda Kampar mendukungterus Ponpes Faruqi agar nantinya bisa melahirkansantri-santri yang luar biasa.