Meranti kirim atlet sepak takraw putra di Kejurda Pelajar Riau

id sepak takraw, dispora meranti, olahraga meranti

Meranti kirim atlet sepak takraw putra di Kejurda Pelajar Riau

Sekda Kepulauan Meranti Kamsol didampingi Kepala Disparpora Rizky Hidayat beserta lainnya berfoto bersama atlet sepak takraw Kepulauan Meranti yang akan mengikuti pertandingan Kejurda Pelajar Riau 2021. (ANTARA/Rahmat Santoso/21)

Selatpanjang (ANTARA) - Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Kepulauan Meranti mengirim atlet sepak takraw putra untuk mengikuti laga di Kejuaraan Daerah (Kejurda) Pelajar Provinsi Riau Tahun 2021, Kamis (8/7).

Pelepasan keberangkatan para atlet, pelatih, dan official cabang sepak takraw dilakukan secara seremonial dari rumah dinas Sekdakab Kepulauan Meranti, Jalan Dorak, Selatpanjang.

Kegiatan itu dihadiri langsung Sekda Kepulauan Meranti Kamsol didampingi Kepala Disparpora Rizky Hidayat, Kabag Ortal Agustia Widodo, Kabid Pora Eko Priyono dan pengurus PSTI Meranti, Sunaji.

"Pelatih dan atlet harus selalu menjaga kesehatan, mengingat di masa pademi ini wajib mengedepankan protokol COVID-19," ingat Sekda Kamsol.

Selain itu, dia juga berpesan untuk meraih kemenangan dalam pertandingan agar dapat memberi yang terbaik untuk Kabupaten Kepulauan Meranti.

"Jaga sportivitas, raih kemenangan dan beri yang terbaik untuk Kabupaten Kepulauan Meranti," ujar mantan Kadis Pendidikan Provinsi Riau itu.

Di samping itu, Kepala Disparpora Kepulauan Meranti Rizky Hidayat didampingi Kabid Pora Eko Priyono menjelaskan terkait atlet yang dikirim di Kejurda Provinsi Riau ini.

Dari cabangsepak takraw, kata Rizky, Kepulauan Meranti mengirim lima atlet putra di bawah asuhan pelatih Khairunnas, untuk bertanding nomor beregu dan doubleevent.

Kelima atlet sepak takraw ini, masing-masing adalah Hikmal Ardi dari Kecamatan Tebingtinggi, Suhardianto dari Tebingtinggi Timur, Muazam Idris dari Rangsang Pesisir, M Andrial dari Rangsang Pesisir dan M Adiya Movic dari Rangsang Pesisir.

"Lima atlet yang kita berangkatkan ini untuk mengikuti pertandingan di nomor beregu dan doubleevent pada Kejurda Pelajar Provinsi Riau Tahun 2021," kata Rizky.

Untuk diketahui, Kejuaraan Daerah (Kejurda) Pelajaran Provinsi Riau Cabang Sepak Takraw akan dimulai pada 9 Juli 2021 di Kota Pekanbaru.

Baca juga: Delapan atlet takraw Bengkalis lolos seleksi

Baca juga: Tergabung tim takraw, Asmira asal Bengkalis ikut andil sumbang medali SEA Games 2019