Dumai (ANTARA) - Pemerintah Kota Dumai kembali menerima tambahan Vaksinasi COVID-19 sebanyak 37.060 dosis untuk pelaksanaan vaksin lanjutan yang sempat terhenti karena stok terbatas.
Juru Bicara Satgas COVID-19 Dumai dr Syaiful mengatakan, tambahan vaksin dari Pemerintah Provinsi Riau dan TNI Polri ini ditujukan bagi masyarakat yang belum divaksin, dan bisa didapatkan di Puskesmas dan fasilitas kesehatan lain.
"Dumai baru saja menerima stok vaksin, dan proses vaksinasi kembali normal setelah Dumai mendapat lagi tambahan 37.060 dosis vaksin untuk masyarakat," kata Syaiful, Sabtu.
Dijelaskan, vaksin dari Polri sebanyak 4.000 dosis, vaksin TNI 6.860 dosis, dan Pemerintah Provinsi Riau sebanyak 27.200 dosis ini untuk melaksanakan lagi vaksinasi, baik vaksinasi I dan vaksinasi II di faskes telah ditunjuk.
Pemerintah Kota Dumai akan terus berupaya mengoptimalkan vaksinasi agar terbentuknya kekebalan kelompok (herd immunity) dan masyarakat bisa terlindungi dari penularan COVID-19.
"Kemarin kita sempat terhenti untuk penerima vaksin pertama, karena stok menipis dan kita fokus vaksin ke II. Bagi masyarakat belum vaksin baik vaksin I dan II sudah bisa mendaftar," sebut Plt Kadis Kesehatan Dumai ini.
Syaiful terus mengimbau seluruh masyarakat untuk disiplin mengedepankan protokol kesehatan dimanapun berada, demi mencegah dan memutus rantai penyebaran virus corona.
Data penerima vaksin dosis 1 di Kota Dumai berjumlah 67.275 orang dan penerima dosis 2 berjumlah 15.885 orang, sehingga total dosis vaksin telah disuntikkan 83.160 dosis.
Sedangkan data COVID-19 Dumai pada Jumat (25/06) terdapat penambahan 11 kasus positif, dengan 2 menjalani perawatan di rumah sakit dan 9 menjalani isolasi mandiri. Kemudian 17 pasien dinyatakan sembuh.
Sehingga total akumulasi saat ini 6.280 kasus positif dengan rincian 5.976 orang sembuh, 185 orang dalam perawatan (154 orang isolasi mandiri, 51 dirawat di RS) dan 119 orang meninggal dunia.
Baca juga: Dumai penuhi target 50 ribu dosis vaksinasi COVID-19
Baca juga: HUT Bhayangkara, Polres Dumai bhakti sosial dan penyuluhan prokes
Berita Lainnya
Satgas COVID-19 Dumai imbau warga hendak mudik segera vaksin
19 April 2022 14:30 WIB
Kapolres Dumai minta warga sudah vaksin agar unggah fotonya di medsos
07 February 2022 16:47 WIB
Dumai penuhi target 50 ribu dosis vaksinasi COVID-19
25 June 2021 18:26 WIB
35 ribu warga Dumai sudah divaksin COVID-19, Dinkes klaim kasusnya Turun
12 June 2021 14:15 WIB
Dumai vaksinasi COVID-19 massal, target 4.000 jiwa
19 May 2021 17:13 WIB
Orangtua di Dumai harap sekolah tatap muka disiplin prokes COVID-19
31 December 2020 16:23 WIB
Satgas COVID-19 dan Diskominfo Dumai sosialisasi manfaat vaksin
30 December 2020 16:38 WIB
Satgas COVID-19 Dumai canangkan vaksin 180 ribu warga
30 December 2020 16:22 WIB