Pekanbaru, (antarariau) - Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia Wilayah Riau menyarankan Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan setempat untuk menggeledah sejumlah gudang sembako di Kota Dumai karena diindikasi banyak kecurangan.
"Sejauh ini pengawasan hanya dilakukan di swalayan-swalayan dan toko-toko yang ada di sejumlah kota dan kawasan ibukota kabupaten saja. Hal demikian dirasa kurang efektif," kata Direktur Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Wilayah Riau, Sukardi Ali di Pekanbaru, Sabtu.
Ia mengatakan selama ini tidak banyak kasus besar yang mampu diungkap oleh Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM).
Padahal, kata Sukardi, gudang-gudang yang berada di sejumlah wilayah kabupaten/kota khususnya di Kota Dumai dan Bengkalis terindikasi sebagai gudang yang ilegal karena menyimpan banyak produk impor tanpa izin edar.
"Seharusnya gudang-gudang itu yang di razia sehingga upaya penanganan kasus-kasus produk makanan ilegal dan berbahaya dapat diantisipasi dengan maksimal," katanya.
Upaya yang dilakukan itu, kata Sukardi, juga sebaiknya dikoordinasikan dengan lembaga atau instansi pemerintahan terkait, mulai dari Dinas Perindustrian, Dinas Kesehatan, serta aparat kepolisian setempat hingga pihak bea dan cukai.
Sebelumnya menurut Sukardi, pihak BBPOM memang sempat melakukan razia ke sejumlah gudang tersebut dan berhasil mengamankan sangat banyak pangan dan minuman menyalahi aturan, mulai dari tanpa izin edar hingga berzat kimia berbahaya. Namun hanya beberapa kali saja.
"Hal demikian yang sebenarnya sangat disayangkan. Seharusnya sistem pengotrolan mulai dari akarnya itu dilakukan secara rutin," katanya.
Jika pada biang persoalan itu dilakukan pengontrolan secara ketat, katanya, maka akan mampu meminimalisasi peredaran ragam produk makanan dan minuman menyalahi aturan dan berzat berbahaya bagi kesehatan manusia.
"Kami mengharapkan hal ini yang dilakukan oleh BBPOM, sehingga peredaran berbagai produk makanan dan minuman impor secara ilegal tidak semarak seperti sekarang ini," katanya.
Secara terpisah, Kepala BBPOM Pekanbaru, I Gde Nyoman Suandi mengatakan pihaknya telah merencanakan untuk melakukan razia ke sejumlah gudang sembako dan ragam produk impor yang ada di Dumai dan sejumlah wilayah Riau lainnya.
"Namun karena keterbatasan personel, kami akan melakukannya secara bertahap. Jika tidak pada jelang Lebaran ini, maka akan dilakukan setelah Lebaran nanti," katanya.