Jakarta (ANTARA) - Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo mengajak masyarakat meningkatkan budaya sadar bencana, di Hari Kesiapsiagaan Bencana .
"Mari kenali ancaman bencana di sekitar kita. Pahami tingkat risiko bencananya dan tingkatkan budaya sadar bencana agar kita bisa mengurangi korban jiwa dan kerugian harta benda," ujar Doni dalam pesan videonya yang diterima di Jakarta, Senin.
Baca juga: Kepala BNPB Doni Monardo sarankan Pemprov Sumbar untuk buat Perda Ekosistem Laut
Tak lupa Doni mengingatkan agar masyarakat berlatih evakuasi mandiri ke tempat terdekat bila terjadi bencana.
Dengan tagline "Siap untuk Selamat," dan serta mengusung tema "Latihan membuat kita selamat dari bencana" Doni pun mengajak seluruh komponen masyarakat turut serta berpartisipasi aktif dalam menyukseskan Jari Kesiapsiagaan Bencana menyalakan sirine, lonceng dan kentongan serentak pukul 10.00 WIB.
Harapannya, masyarakat menyadari pentingnya mitigasi kebencanaan mulai dari diri sendiri, keluarga dan masyarakat sekitar untuk keselamatan bersama.
Selain itu juga peran masyarakat sebagai "Agent Of Chance" dapat mengambil keputusan yang tepat untuk membangun lingkungan yang lebih tangguh dalam menghadapi bencana.
BNPB menekankan, keluarga menjadi ruang pembelajaran sejak dini dalam membangun ketangguhan. Hal ini tidak terlepas dari pengetahuan dan latihan kebencanaan yang dilakukan.
Melalui praktek atau latihan, setiap anggota keluarga diharapkan dapat belajar dan memahami risiko yang ada di sekitar tempat tinggalnya.
BNPB mengawali Hari Kesiapsiagaan Bencana sejak 2017. Setiap tahun peserta dari organisasi dan masyarakat terus meningkat. Di samping itu, BNPB berharap setiap keluarga di seluruh Indonesia dapat melakukan latihan dan mengusung jargon #SiapUntukSelamat.
Baca juga: Ketua Satgas Doni Monardo positif terinfeksi COVID-19, kondisi bugar tanpa gejala
Baca juga: Doni Monardo sesalkan adanya tindakan asusila sesama jenis di Wisma Atlet
Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB