Jakarta (ANTARA) - Paris Saint-Germain dilaporkan akan mengakhiri kontrak pinjaman dari Inter Milan Mauro Icardi yang disebut-sebut ingin kembali ke Italia.
La Gazzetta dello Sport mengungkapkan bahwa agen Icardi yang sekaligus istrinya, Wanda Nara, sudah berbicara dengan direktur PSG Leonardo dan sudah menyampaikan keputusan pesepak bola Argentina tersebut.
Laporan media Italia itu menyebutkan bahwa dengan demikian PSG mengakhiri kontrak pemain ini dan Inter kemungkinan mendapatkan lagi pemainnya yang sudah menyumbangkan 20 gol dari 31 laga yang dimainkannya bersama Les Parisiens.
Namun dia juga menghadapi masa depan yang sulit di Nerazzurri yang dia tinggalkan musim lalu karena cekcok sepanjang musim 2018-2019. Pemain berusia 27 tahun itu kini dikaitkan dengan Juventus dan Napoli.
Direktur olah raga Napoli Cristiano Giuntoli telah mengungkapkan bahwa pemain Argentina itu tak mungkin terjangkau kantong Napoli.
Baca juga: Pemain PSG berpesta usai dikalahkan Dortmund. Pelatih pun heran
Baca juga: PSG lolos ke perempat final berkat unggul agregat atas Dortmund
Berita Lainnya
Timnas Prancis juara Liga A Grup 2 usai bantai Italia
18 November 2024 6:14 WIB
Kylian Mbappe resmi umumkan akan pergi dari PSG akhir musim ini
11 May 2024 8:02 WIB
Perlakuan PSG terhadap Mbappe dikritik tajam
23 July 2023 10:47 WIB
Lionel Messi tinggalkan PSG di akhir musim ini
04 May 2023 6:02 WIB
Hujan tujuh gol, Paris Saint-Germain menang 4-3
30 October 2022 5:37 WIB
Mbappe bantu PSG kalahkan Nice 2-1
02 October 2022 5:25 WIB
Gol semata wayang Neymar menangkan PSG
11 September 2022 5:56 WIB
Mbappe cetak dua gol saat PSG gulung Nantes 3-0
04 September 2022 7:06 WIB