Bayi empat bulan asal Prancis dilaporkan jadi pasien corona di Kamboja

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara,corona

Bayi empat bulan asal Prancis dilaporkan jadi pasien corona di Kamboja

Ilustrasi (ANTARA)

Phnom Penh (ANTARA) - Kamboja melaporkan empat kasus baru infeksi virus corona termasuk seorang bayi empat bulan asal Prancis dan dua orang yang menghadiri acara keagamaan di Malaysia, menurut Kementerian Kesehatan pada minggu.

Bayi tersebut merupakan anak dari pria berkewarganegaraan Prancis yang melakukan perjalanan dari Paris menuju Phnom Penh melalui Singapura. Bayi itu terbukti positif tertular virus corona pada Minggu pagi, kementerian melaporkan. Sementara itu sang ibu dinyatakan negatif COVID-19.

Baca juga: Kiat agar tidak bosan saat berdiam diri di rumah cegah penyebaran COVID-19

Seorang pria Kamboja yang kembali dari Prancis dan dua orang lainnya yang usai mengikuti konferensi Islam di Malaysia juga terbukti positif corona, menambah jumlah total kasus di negara tersebut menjadi 12, demikian kementerian.

Perdana Menteri Hun Sen memerintahkan warganya agar tidak bepergian ke Eropa, Amerika Serikat dan Iran sebagai bagian upaya pemerintah untuk mengekang penyebaran virus, yang pertama kali muncul di China tengah pada akhir tahun lalu dan telah mengganas ke seluruh dunia.

Ia juga menginstruksikan siapa pun yang kembali dari Eropa, AS dan Iran agar menjalani karantina selama 14 hari setibanya di Kamboja.

Perjalanan tujuan China, yang mencatat lebih dari 80.000 kasus infeksi dengan jumlah kematian paling banyak secara global, telah dibatasi.

Baca juga: Seorang penumpang pesawat asal Malaysia dilarikan ke RSUP M Djamil Padang

Baca juga: Antisipasi penyebaran COFID-19, Istana Siak ditutup untuk umum


Sumber: Reuters

Penerjemah: Asri Mayang Sari