Rengat (ANTARA) - Masyarakat Rengat Barat, Indragiri Hulu, merasa bangga dan memberikan apresiasi tinggi atas selesainya pembangunan pasar rakyat Pekanheran yang sudah ditunggu puluhan tahun lalu. Ini adalah wujud dari kepedulian pemerintah agar dapat dijadikan pusat perdagangan dalam rangka peningkatan ekonomi.
"Pasar ini sangat bermanfaat, letaknya strategis berada tidak jauh dari pusat perkantoran pemerintah, selain itu Rengat Barat layak memiliki infrastruktur yang optimal," kata salah satu Tokoh Masyarakat Rengat Barat Tamsurdi Rengat, Sabtu.
Ratusan pedagang dapat menjajakan hasil pertanian, perikanan, kerajinan serta kebutuhan rumah tangga di dalam pasar ini secara baik dan teratur, selama ini mereka tidak memiliki tempat yang layak untuk berjualan sehingga terkesan memadati jalan lintas.
Bupati Indragiri Hulu Yopi Arianto yang telah meresmikan pasar rakyat Pekanheran, sebagai awal perkembangan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat khususnya pedagang kecil yang mencari rezeki setiap hari untuk kebutuhan keluarga.
"Namun demikian, masih perlu dikembangkan lagi, misalnya ada pasar khusus pakaian, infrastruktur penunjang lain di tepi sungai agar lokasi terlihat semakin luas, sebab pasar rakyat ini berada di pusat perkantoran pemerintah," terang Tamsur.
Bupati Indragiri HuluYopi Arianto mengatakan, peresmian pasar rakyat Pekan Heran adalah awal beroperasinya pusat perdagangan masyarakat dengan baik, lebih optimal penataannya, semua pedagang bisa lebih nyaman, kebutuhan rumah tangga, hasil pertanian dapat diperjualbelikan di dalam gedung ini.
"Ini bentuk dari kepedulian Pemerintah Indragiri Hulu, gunakan sebaik - baiknya," pinta Bupati.
Menurut Yopi Arianto, setiap kecamatan telah dan akan memiliki pasar bisa menunjang ekonomi masyarakat. Aspirasi masyarakat sudah dikabulkan, ke depan akan diupayakan lebih optimal, akan tetapi agar pembangunan ekonomi berjalan lancar dan baik sangat penting dukungan semua pihak.
Bupati juga mengatakan, pasar rakyat Pekan heran dibangun bersumber dari APBD Inhu 2019, bentuk komitmen selama ini dalam membangun perekonomian masyarakat, silahkan menempatkan los yang sudah disediakan dan sama menjaga.