Jakarta (ANTARA) - Mikroblog Twitter mencatat lebih dari sejuta cuitan mewarnai platform mereka selama Debat Calon Presiden terakhir yang berlangsung Sabtu (13/4) lalu.
Twitter Indonesia dalam keterangan resmi, Senin, mengumumkan bahwa terdapat lebih dari 1,3 juta cuitan tentang debat terakhir. Puncak percakapan terjadi pada pukul 22.00 dengan jumlah cuitan hampir 181.000 per menit.
Baca juga: 7 langkah Prabowo-Sandiaga guna perluas akses bisnis bagi perempuan
Isu ekonomi, sosial, keuangan dan industri dalam debat terakhir sebelum hari H Pemilu tersebut diisi oleh berbagai tanda pagar, cuitan serius hingga cuitan ringan atau populer disebut "receh" di dunia maya.
Twitter mencatat terdapat sepuluh tanda pagar yang populer selama debat Capres kelima, berisi dukungan untuk masing-masing pasangan.
Tagar populer lainnya berkaitan dengan Pemilu dan debat, antara lain #Pemilu2019, #Pilpres2019, #DebatTerakhirPilpres2019, #DebatPilpres2019 dan #DebatKelimaPilpres2019.
Masing-masing pasangan calon memiliki bahasan yang ramai ditanggapi warganet di Twitter. Pertanyaan Jokowi kepada paslon 02 mengenai eSports Mobile Legends merupakan salah satu topik yang banyak mendapatkan respons warganet.
Sementara itu, Sandiaga Uno juga disorot warganet karena kembali mengisahkan hidup rakyat, mulai dari Ibu Nurjanah hingga seorang milenial bernama Rahman.
Twitter menyarankan warganet untuk memantau informasi mengenai Pemilu 2019 di akun resmi @KPU_ID dan @bawaslu_RI, sementara akun resmi masing-masing kandidat adalah @jokowi, @prabowo dan @sandiuno.
Baca juga: Jokowi sebut 3 program andalan untuk bantu perempuan produktif
Baca juga: Begini cara Prabowo kejar penerimaan pajak tanpa dampak guncangan
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Berita Lainnya
Ribuan warga kibarkan bendera Indonesia dan Palestina di Perairan Selat Sunda
16 November 2024 13:18 WIB
Presiden Vietnam yakin Indonesia akan unggul di kepemimpinan Prabowo Subianto
16 November 2024 13:05 WIB
Dokter: Air minum dalam kemasan galon tidak menyebabkan kemandulan pria
16 November 2024 13:00 WIB
UNIFIL sebut markasnya dihantam sebuah peluru artileri di Lebanon selatan
16 November 2024 12:45 WIB
Rusia berharap dapat lanjutkan dialog dengan AS usai kemenangan Donald Trump
16 November 2024 12:06 WIB
Presiden Prabowo Subianto bertemu PM Luxon bahas perdagangan hingga inovasi
16 November 2024 11:53 WIB
PT PAL dan Kemhan laksanakan proses keel laying kapal Fregat Merah Putih ke-2
16 November 2024 11:35 WIB
Donald Trump pilih Karoline Leavitt sebagai Sekretaris Pers Gedung Putih
16 November 2024 11:25 WIB