Plt.Bupati Kampar ajak masyarakat untuk bersama menjaga kebersihan

id Bupati Kampar, menjaga kebersihan,Catur Sugeng Susanto

Plt.Bupati Kampar ajak masyarakat untuk bersama menjaga kebersihan

Plt.Bupati Kampar ajak masyarakat untuk bersama menjaga kebersihan (Antaranews/Netty Mindrayani)

Bangkinang Kota (Antararnews Riau) - Sejarah baru bagi Kabupaten Kampar untuk kategori Kabupaten atau Kota kecil terbersih. Hal ini terbukti dengan keberhasilan Kampar mendapatkan piala Adipura dari Pemerintah Pusat yang diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI Yusuf Kalla yang didampingi Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI dan diterima langsung Plt.Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto di Ballroom Wanabhakti Kantor Kementerian Lingkungan Hidup dan kehutanan RI di Jakarta, Senin lalu (14/1/19).

Kemudian Piala Adipura dibawak ke Kampar keesokannya, selasa (15/1), setibanya di Bandara Sultan Syarif Qasim II Pekanbaru, Plt. Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto yang didampingi Ketua DPRD Kabupaten Kampar Ahmad Fikri bersama Kepala Dinas Lingkungan Hidup Cokro Aminoto disambut Sekdakab Kampar Drs. Yusri, M.Si bersama pimpinan OPD dan masyarakat Kabupaten Kampar dan piala Adipura langsung dibawak menuju Kota Bangkinang.

Baca juga: Mantan Bupati Kampar Jefry Noer berharap Kampar solid

Dalam perjalan rombongan Plt.Bupati bersama Sekda dan rombongan disambut masyarakat dan pelajar dengan antusias disepanjang jalan mulai dari Badara sampai tiba di lapangan pelajar Bangkinang Kota.

Plt. Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto menjelaskan, piala Adipura yang kita dapat ini untuk Katagori Kota Kecil terbersih ditahun 2018 dan penghargaan ini sudah lama di impikan semua kalangan masyarakat Kampar,ujar Catur Sugeng

"Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Kampar menghaturkan ribuan terima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan yang telah berjasa ikut membantu terwujudnya mimpi kita semua, selain itu Anugerah piala Adipura ini kita persembahkan untuk seluruh Masyarakat Kabupaten Kampar" ungkap Catur Sugeng Susanto.

Ditambahkan Catur Sugeng, dirinya meminta dan mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Kampar untuk tetap mempertahankan Katagori Kota kecil terbersih ini, dengan menjaga selalu kebersihan lingkungan dimanapun berada.

Dirinya juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Kampar untuk lebih bersemangat lagi menjaga lingkungannya masing-masing, agar Piala Adipura tahun depan dapat diraih kembali.

"Mempertahankan Piala Adipura ini sangat berat, mari bersama kita jaga kebersihan agar Kampar mampu meraih kembali piala Adipura di tahun 2019, untuk itu bersama kita menjaga sekaligus konsisten untuk mempertahankan kebersihan Kota dan meningkatkan lebih baik lagi", ujar Catur Sugeng.

Turut mendampingi Plt Bupati Kampar diantaranya Sekdakab Kampar Drs. Yusri, M.Si, Ketua DPRD Kabupaten Kampar H Ahmad Fikri S.Ag dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Ir. Cokro Aminoto, Kadis PUPR Ir. Afdal, ST, MT serta Asisten Ekonomi dan Pembangunan Ir. Azwan M.Si, Asisten Pemerintahan Nurhasani dan pimpinan OPD.(nty)

Baca juga: Terlalu dini bicara posisi Wabup Kampar

Baca juga: Bupati Bengkalis berbelasungkawa atas wafatnya Bupati Kampar