PT TPP Santuni 155 Anak Yatim

id pt tpp, santuni 155, anak yatim

PT TPP Santuni 155 Anak Yatim

Rengat (Antarariau.com) - PT Tunggal Perkasa Plantation (PT TPP) Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau menyantuni 155 anak yatim sekaligus buka bersama dengan masyarakat di wilayah operasional perusahaan, bagian dari acara Safari Ramadhan.

"Alhamdulillah kegaiatan ini dapat dilaksanakan dengan lancar," kata Administratur PT TPP Januar di Indragiri Hulu, Sabtu.

Ia mengatakan, pihak manajemen perusahaan menggelar Buka Bersama (Bukber) dengan ratusan masyarakat tiga kecamatan yakni Lirik, Pasir Penyu dan Sungai Lala, sekaligus memberikan bantuan kepada anak yatim yang terdata oleh tim perusahaan bekerja sama dengan aparat desa setempat.

Januar menyebutkan, salah satu bentuk penyambung tali silaturahmi antar berbagai fihak dengan perusahaan serta dalam semangat Ramadhan, dialog dan jalin kekeluargaan melalui buka bersama adalah solusi

terbaik dan berdampak sangat positif.

"Kami ciptakan hubugan baik dan rasa kepedulian," sebutnya.

Menurutnya, pihak perusahaan juga menyerahkan bantuan untuk anak yatim yang berjumlah 155 orang, mereka berasal dari lingkungan operasional perkebunan dan PKS, selain itu Persatuan Istri Karyawan (Periska) melaksanakan kegiatan bhakti sosial yang dilaksanakan pada jumat (8/6) ditiga panti asuhan.

Tiga Panti Asuhan itu yakni Ainun Janah Batu Gajah, Muhamadiyah Candirejo dan Asy Syakirin Sungai Lala serta menyerahkan Sembako untuk mereka.

Camat Lirik Suhadi yang hadir dalam acara tersebut mengatakan, sebagai pihak kecamatan sangat mendukung dan merespon positif acara yang digelar oleh perusahaan dan hendaknya diadakan setiap tahun serta semakin ditingkatkan agar semua masyarakat merasakan dampak serta manfaatnya.

"Penerima bantuan hendaknya digilir setiap tahun agar terlihat merata," pintanya.

Camat yakin perusahaan PT TPP bukan hal yang pertama melaksaakan kegiatan tersebut, karena merupakan perusahaan besar dan lama beroperasi di wilayah Indragiri Hulu, dengan acara ini mestinya dapat diikuti juga oleh seluruh pemilik modal lain sebagai bentuk kepedulian sesama.