Manado (ANTARA) - Aktivitas Bandara Sam Ratulangi (Samrat) kembali normal pada hari Minggu (5/5) pukul 10.01 Wita usai erupsi Gunung Ruang, Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara.
"Sejak ditutup pada (30/4) lalu karena sebaran abu vulkanik Gunung Ruang, akhirnya kembali normal pada pagi ini," kata GM Bandara Samrat Maya Damayanti, di Manado, Minggu.
Maya mengatakan Pengoperasian kembali Bandara Sam Ratulangi Manado didasarkan pada notam dengan nomor A1206/24 NOTAMC A1203/24.
Untuk penerbangan hari ini ada 19 pesawat Lion PP, ada dua Transnisa ke Sorong dan Ambon, Maskapai Garuda ke Jakarta dan Citilink ke Jakarta.
Gunung Ruang memiliki tinggi 725 meter yang tampak di atas permukaan laut.
Rangkaian erupsi Gunung Ruang ini sudah sejak tahun 1800-an dan setiap terjadi letusan ada awan panas. Karena itu memang harus disadari bahwa karakter Gunung Ruang sudah seperti itu mengeluarkan awan panas.
Gunung Ruang di Pulau Ruang, Kabupaten Kepulauan Sitaro, erupsi terakhir tahun 2002 dan selang 22 tahun kembali erupsi tanggal 16 April 2024.
Berita Lainnya
Gempa guncang Karatung - Manado pada Minggu pagi
09 June 2024 9:06 WIB
Bandara Sam Ratulangi Manado beroperasi normal mulai siang ini
22 April 2024 13:32 WIB
Ribuan orang ikut jalan santuy bareng Kaesang di Manado
14 October 2023 9:57 WIB
Kasau Marsekal TNI Fadjar Prasetyo tinjau Latma Elang Ausindo 2023 di Manado
21 September 2023 12:25 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno sebut AKI 2023 momentum tingkatkan kapasitas produk UMKM Manado
09 August 2023 16:01 WIB
Maskapai Garuda Indonesia operasikan penerbangan perdana Tokyo-Manado
07 March 2023 11:44 WIB
HIPMI fasilitasi UMKM dapatkan permodalan tingkatan kualitas bisnis
09 May 2022 8:06 WIB
Dua orang tewas akibat banjir dan longsor di Manado
06 March 2022 13:08 WIB