Anniversary Teruci Chaplaku mengusung tema "ASIK 9eneration"

id teruci,chaplaku,teruci chaplaku

Anniversary Teruci Chaplaku mengusung tema "ASIK 9eneration"

Wakumpus 2 Dedi Satria (kiri) usai menerika suapan tumpeng dari Kumendan Teruci Chaplau Dody Irwandi. (ANTARA/Riski Maruto)

Pekanbaru (ANTARA) - Hari Ulang Tahun atau Anniversary ke-9 Terios Rush Club Indonesia (Teruci) Chapter Lancang Kuning Riau mengusung tema ASIK 9eneration yang dihelat secara sederhana namun penuh makna di Alam Mayang Pekanbaru, Ahad (28/4).

Hari jadi komunitas Teruci Chaplaku ini dihadiri perwakilan pengurus DPP Teruci, Chapter Medan dan Chapter Regional Rumah Gadang Sumatera Barat dan segenap member Teruci Chaplakubeserta keluarganya.

Prosesi acara Anniversary ke-9 ini diawali dengan Tari Persembahan guna menyambut para tamu, menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Teruci serta dilanjutkan sambutan-sambutan.

Kumendan Teruci Chapter Lancang Kuning Riau Om Dody Irwandi mengatakan selama sembilan tahun usia Chaplaku ini sudah banyak pengalaman dalam berkomunitas, termasuk menyelesaikan segala permasalahan. "Yang penting kita berpijak pada aturan yang ada," katanya.

Kumendan Teruci Chaplau Medan Muhammad Irvan Purba saat memberikan sambutan singkat. (ANTARA/Riski Maruto)


Teruci Chaplaku juga tak tak pernah absen dalam ajang nasional yang dihelat Teruci pusat mulai dari acara Jambore Nasional, Anniversary ataupun Silaturahmi Nasional.

"Alhamdulillah di setiap iven nasional selalu ada perwakilan dari Chaplaku. Dan sebentar lagi ada acara Silatnas (Silaturahmi Nasional) di Solo, InsyaAllah perwakilan Chaplaku juga akan hadir," kata Om Dody.

Terkait tema Asik 9eneration, Om Dody menjelaskan dalam masa kepemimpinannya ASIK adalah kependekan dari Aktif, Sportif, Inisiatif dan Kreatif. "Jadi tepatlah di usia ke-9 ini disebut sebagai ASIK 9eneration," katanya.

Sementara itu, Wakil Kumendan Teruci Pusat Om Dedi Satria yang turut hadir dalam kesempatan itu juga menyampaikan salam dari Kumpus serta mengajak untuk hadir di Silatnas di Solo.

Lebih lanjut mantan Kumendan Teruci Chaprendang ini mengatakan dalam berkomunitas tentu saja ada pasang surutnya seperti masalah perekonomian dan pekerjaan, atau masalah keluarga namun alhamdulillah bisa diatasi.

"Kecuali masalah pasang surut soal hati, ini yang susah," ungkapnya.

Setelah rangkaian sambutan, acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan pembagian doorprize.

Teruci Chaplaku juga berterimakasih kepada pihak-pihak yang telah mendukung acara tersebut seperti Daihatsu Capella Medan, Ginta Collection, HSR Wheel, Warok Art dan Babe Bandrek.

Baca juga: Teruci Chaplaku juara Tournamen Badminton FOR Cup 1

Baca juga: Jamnas 13 Teruci diawali tabur benih ikan di Sungai Siak