Pekanbaru (Antarariau.com) - Upaya PT Pertamina (Persero) Marketing Region I Sumbagut untuk mendorong peningkatan pengunaan produk unggulan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis Pertamax Turbo bagi warga kalangan atas bukan tanpa alasan. Selain mendorong pengembangan bisnis keekenomian bagi Negara juga ternyata secara tidak langsung mendidik masyarakat untuk memiliki solusi bijak dalam efisiensi biaya perawatan kendaraan miliknya.
Khususnya bagi mereka yang memiliki aset mobil dan motor mewah ini sebuah pilihan cerdas untuk menjaga keawetan dan merawat barang kesayangan agar tidak mudah rewel dalam jangka panjang.
Bisa dibayangkan jenis mobil dan motor mewah yang keluaran diatas tahun 2004 hingga kini semakin menawarkan keunggulan dan teknologi mesin yang canggih hingga sistem injeksi, jika dalam penggunaan BBM nya tidak ditopang oleh pembakaran yang sempurna justru akan cepat merusak mesin.
Untuk itu PT Pertamina (Persero) Marketing Region I telah memikirkan kepentingan masyarakat yang mencintai kecanggihan teknologi berkendaraan guna menunjang kinerja dengan meluncurkan bahan bakar yang berkualitas yakni oktan Pertamax Turbo dengan Research Octane 98.
Senada dengan pengakuan pengguna Pertamax Turbo, Kadir (40) warga Pekanbaru mengakui saat mobil miliknya menggunakan Pertamax Turbo memang jauh lebih irit dan ringan dalam berkendaraan.
Dilengkapi Ignition Boost Formula (IBF) penggunaan Pertamax Turbo memberikan keuntungan nyata bagi kendaraan baik roda empat maupun dua antaranya mesin menjadi lebih dingin, irit bahan bakar (efisiensi), keawetan mesin, meningkatkan perfoma mesin dan yang terpenting tamah lingkungan untuk mengurangi polusi udara.
Untuk itu PT Pertamina (Persero) Marketing Region I Sumbagut selalu berupaya terus melakukan peningkatan pelayanan optimal bagi masyarakat dan berbagai inovasi dalam sistem pemasaran di Stasiun Pengisian Bahan bakar Umum (SPBU) yang menjual produk tersebut, guna mendorong penggunaan Pertamax Turbo lebih digandrungi masyarakat khususnya kalangan atas.
Sejak peluncuran varian bahan bakar baru yaitu Pertamax Turbo pada November 2016, Riau sudah menjajal penjualan di 108 outlet dari 150 SPBU yang ada di Provinsi Riau.
Sepertinya pengguna kendaraan bermerek di Provinsi yang dikenal kaya akan minyak dan sawit itu lumayan bersaing, terbukti dalam setahun pemasaran bahan bakar berkualitas Research Octane Number minimal 98, serta dilengkapi Ignition Boost Formula (IBF) itu menjadi pangsa pasar yang diharapkan cerah oleh Pertamina kedepan.
"Sejauh ini penggunaan Pertamax Turbo direspon positif oleh konsumen ," kata Sales Executive Retail XI MOR I PT Pertamina (Persero) Angga Yudiwinata Putra.
Reward Untuk Konsumen
Untuk meningkatkan rasa penasaran dan pelayanan serta penghargaan bagi masyarakat Riau yang sudah setia dan akan tertarik pada pemanfaatan Pertamax Turbo, Pertamina akan memberikan reward atau penghargaan melalui program "Pertamax Turbo Reward" yakni sebuah ajang dengan memberikan kesempatan mendapatkan kupon undian point hadiah bagi pelanggan pada setiap pembelian produk itu di SPBU setempat yang bertanda khusus.
"Di Riau ada 60 SPBU yang akan memberikan "Pertamax Turbo Reward, " tuturnya.
Bagi kota besar yang ada di Riau sebut saja Pekanbaru dan Dumai segmentasi pengguna kendaraan mewah mulai bermunculan, pangsa pasar ini sepertinya akan jadi lirikan bagi Pertamina dalam menggaet dan memasarkan Pertamax Turbo.
"Pertamax Turbo segmentasinya adalah konsumen yang kendaraannya butuh Ron diatas 92 serta cocok untuk kendaraan dengan rasio kompresi tinggi ," tuturnya.
Penghargaan yang disediakan Pertamina ini berupa aneka hadiah menarik mulai dari emas batangan, sepeda motor dan handphone.
"Program Pertamax Turbo Reward di mulai 1 September hingga 31 Desember 2017," bebernya.
Setiap konsumen Pertamax Turbo yang melakukan pengisian di SPBU yang ada di wilayah Provinsi Riau akan mendapatkan satu kartu untuk distempel pada tiap pengisian.
Satu kartu berlaku untuk satu kendaraan baik roda dua maupun empat. Untuk setiap pengisian minimal Rp25.000, konsumen motor atau roda dua berhak mendapat satu stempel dari petugas SPBU.
Sementara untuk pengisian minimal Rp50.000 untuk mobil atau roda empat akan mendapat satu stempel.
"Satu stempel dinilai satu point , ini berlaku untuk kelipatannya," imbuh Angga.
Bagi penukaran point terbanyak berkesempatan mendapatkan hadiah undian yang sudah disediakan oleh panitia.
Perlu diketahui Pertamax Turbo adalah jenis bahan bakar untuk kendaraan dengan angka oktan 98. Pertamax Turbo diujicoba untuk penggunaan dalam ajang balap Lamborghini Blancpain Supertrofeo European pada awal Januari 2016, di Sirkuit Vallelunya, Italia.