Dumai, Riau, (Antarariau.com) - Petugas gabungan Operasi Yustisi Pemerintah Kota Dumai menjaring sedikitnya 50 orang yang tidak membawa identitas diri berupa kartu tanda penduduk (KTP) di Jalan Jenderal Sudirman, Rabu.
Kepala Seksi Pembinaan Personel Satpol PP Dumai Herman Susilo mengatakan, warga yang terjaring operasi ini selanjutnya diwajibkan mengikuti persidangan dilaksanakan oleh hakim dan jaksa setempat.
"Pelaksanaan operasi yustisi bertujuan menegakkan peraturan daerah nomor 6 tahun 2007 tentang administrasi kependudukan," kata Herman.
Dia menjelaskan, warga tidak mengantongi KTP atau identitas lain, selain menjalani persidangan di aula Markas Kodim 0320 Dumai, juga diminta agar dijemput oleh pihak keluarga setelah disidang.
Operasi berdasarkan perintah Wali Kota Dumai ini dijalankan tim gabungan terdiri unsur Satpol PP, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kepolisian, Sub Den POM AD, POM AL Dumai dan pemerintah kecamatan.
Dalam operasi ini, petugas menghentikan sejumlah kendaraan yang melintas di ruas jalan protokol tersebut dan diperiksa kepemilikan identitas kependudukan dirinya.
"Warga yang tidak mengantongi identitas atau meninggalkan KTP di rumah dilakukan sidang di tempat," ujarnya.
Pemantauan wartawan, sempat terjadi peristiwa unik dalam persidangan warga tidak memiliki KTP, karena seorang wanita mencoba menyuap hakim dan jaksa dengan uang agar dapat dibebaskan.
Hakim lantas perintahkan Satpol PP untuk menahan wanita tersebut karena dianggap menghina dan tidak menghormati proses persidangan negara.
Namun setelah meminta maaf pada hakim dan jaksa karena melawan dalam persidangan, akhirnya wanita tersebut dilepaskan dan lolos dari jeratan hukum.
Berita Lainnya
Jelang pelantikan presiden dan wakil presiden, Polda Metro Jaya gelar Operasi Zebra Jaya
12 October 2024 10:25 WIB
Peringati Hari Konversi Alam, PDIP Bengkalis gelar operasi bersih
11 August 2024 21:32 WIB
Kapal markas Operasi Trisila sandar di Bacan, Halmahera Selatan gelar "open ship"
11 May 2024 10:32 WIB
Hadapi Ramadan, Polda Riau gelar Operasi Keselamatan Lancang Kuning
02 March 2024 11:15 WIB
Pelembang gelar operasi semut peringati Hari AIDS Sedunia
03 December 2023 14:02 WIB
Kapolri hari ini pimpin apel gelar pasukan Operasi Mantap Brata 2023-2024
17 October 2023 11:08 WIB
Pekanbaru gelar pasar murah
12 October 2023 18:41 WIB
Polri resmi gelar Operasi Nusantara Cooling System jelang Pemilu 2024
02 October 2023 16:47 WIB