Jakarta (Antarariau.com) - Bawang hitam, rempah khas Korea yang dibuat dari fermentasi bawang putih, dianggap memiliki berbagai khasiat untuk kesehatan.
Rempah yang dipamerkan di Korea-Indonesia Festival 2014 itu bentuknya seperti bawang putih dengan tekstur kenyal seperti manisan buah. Rasanya lebih mirip dodol, walau tetap ada rasa bawang putihnya.
"Bawang hitam adalah bawang putih yang difermentasi selama 35 hari," kata Fenti Nur Hikmah, yang menjaga stan bawang hitam di Korea-Indonesia Festival 2014, Sabtu.
Dia mengatakan bahwa bawang hitam dianggap berkhasiat untuk mengontrol kolesterol dan mencegah kanker serta bisa menjadi agen antimikroba, antibiotik dan antijamur alami seperti bawang putih.
Bawang hitam juga dipercaya mengandung lebih banyak antioksidan dibandingkan bawang putih.
Selain berbentuk bawang hitam utuh, rempah alami ini juga tersedia dalam bentuk minuman. Rasanya mirip dengan shoyu (kecap Jepang) tapi lebih manis.
Menurut Fenti, bawang hitam dapat dikonsumsi oleh berbagai kalangan usia, mulai dari anak-anak hingga orang tua.
"Belum banyak orang Indonesia yang tahu, tapi di sini bawang hitam banyak dibeli oleh orang Korea dan Jepang," jelas dia. (*)
Berita Lainnya
Bea Cukai Bengkalis gagalkan penyelundupan 30 ton bawang putih dari Malaysia
30 October 2024 17:37 WIB
Ketahanan pangan, Pemkot Jakarta Pusat tanam bawang merah di 69 titik
12 September 2024 15:24 WIB
Harga komoditas bawang putih tembus Rp44.880 per kg dan minyak Rp20.220 per kg
07 August 2024 14:21 WIB
Bapanas sebut ekspor dan pembangunan ekosistem optimalkan bawang merah
03 August 2024 11:29 WIB
BRIN kembangkan bawang hitam untuk terapi penyakit diabetes & kardiovaskular
31 July 2024 11:33 WIB
Harga pangan beras-bawang hingga telur alami naik tipis
26 July 2024 11:26 WIB
Harga komoditas pangan beras-bawang dan cabai hingga telur naik per 22 Juli
22 July 2024 11:54 WIB
45,5 ton bawang merah dan mangga ilegal dimusnahkan Karantina Riau
13 June 2024 19:00 WIB