Jakarta (ANTARA) - Irene Red Velvet berhasil memuncaki peringkat iTunes di seluruh dunia dengan album debut solo berjudul Like A Flower.
Album Like A Flower segera melaju ke puncak tangga album digital iTunes di sejumlah negara setelah dirilis pada 26 November 2024 pukul 18.00 waktu Korea Selatan menurut siaran SpoTV News yang dikutip oleh Soompi pada Rabu (27/11).
Album itu mencapai No. 1 di tangga iTunes Top Albums di setidaknya 21 wilayah berbeda termasuk Selandia Baru, Arab Saudi, Finlandia, Hong Kong, Singapura, Taiwan, Thailand, Vietnam, Indonesia, Malaysia, Brasil, Mesir, Oman, Chili, Guatemala, Brunei, El Salvador, Paraguay, Turki, Kamboja, dan Filipina pada 27 November pagi.
Di samping itu, album Like A Flower memuncaki tangga penjualan album digital QQ Music di China dan lagu-lagu di dalamnya menempati tiga posisi teratas dalam tangga lagu AWA di Jepang.
Irene juga menjadi solois perempuan SM Entertainment pertama yang mencapai penjualan album minggu pertama tertinggi hanya dalam satu hari dalam sejarah Hanteo.
Menurut Hanteo Chart, album Like A Flower terjual sebanyak 250.063 kopi pada hari pertama penjualannya.
Baca juga: Loka Manya Prawiro kembali hadirkan lagu kolaborasi dengan Vina Panduwinata
Baca juga: Simak lagi warta soal risiko pencernaan bayi prematur, lagu baru Rose BLACKPINK