Polsek Batang Cinaku gelar silaturahmi melalui senam bersama

id Rengat,Indragiri Hulu

Polsek Batang Cinaku gelar silaturahmi melalui senam bersama

Masyarakat mengikuti senam bersama aparat Polsek Batang Cenaku, Inhu. (ANTARA/Asri)

Rengat (ANTARA) - Polsek Batang Cenaku, Polres Indragiri Hulu, menggelar jalan dan senam sehat bersama masyarakat dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke -78 tahun 2024 di wilayah tersebut, Kamis pagi.

"Tujuannya untuk oleh raga fisik, memperkuat sinergitas dan jalin silaturahmi," kata Kapolres Inhu AKBP Dody Wirawijaya, melalui PS Kasubsi Penmas Aiptu Misran.

Acara diikuti oleh sejumlah personel Tentara Nasional Indonesia (TNI), unsur Pimpinan Kecamatan (Upika) Batang Cenaku dan sejumlah tokoh masyarakat. Bahkan, ada tokoh pemuda, agama dan adat di wilayah Batang Cenaku.

Acara itu juga diikuti oleh seluruh Kepala Desa (Kades) di Kecamatan Batang Cenaku beserta perangkat.

Lebih dari ratusan masyarakat mengikuti acara jalan sehat bersama tersebut. Dari acara itu, tentu menuju masyarakat yang aman, kondusif dan mendukung program Polres Inhu.

Kata Misran, bukan hanya sekedar jalan santai saja, namun panitia juga menyiapkan door prize menarik untuk peserta seperti handphone, barang - barang elektronik agar suasana acara semakin meriah.

Selain itu, Polsek jajaran telah mulai melaksanakan berbagai kegiatan internal maupun eksternal. Polres Inhu juga berharap, dukungan dari masyarakat untuk mewujudkan situasi semua wilayah dalam keadaan aman, kondusif.