Jakarta (ANTARA) - Persatuan Golf Indonesia (PGI) mengemukakan atlet golf putri Indonesia Elaine Widjaja tampil mendominasi pada kejuaraan golf berkelas internasional North Sumatera Amateur Open 2024 di Royal Sumatra Golf Course, Medan, Sumatera Utara (Sumut).
"Elaine Widjaja masih mendominasi dan nyaman di posisi puncak klasemen sementara setelah menyelesaikan pertandingan hari kedua dengan koleksi 75 pukulan atau tiga di atas par," ujar Kepala Bidang Kejuaraan dan Prestasi Pengurus Besar PGI Adi Saksono ketika dihubungi melalui saluran telpon di Jakarta, Kamis.
Elaine berada di puncak klasemen sementara diikuti rekan senegara Gemilau Joanne Kurnia dengan selisih tiga pukulan, serta atlet asal Malaysia Ng Jing Xuen yang juga berada di posisi T2 dengan sama-sama mencatatkan skor total 149 pukulan atau lima di atas par.
Sementara itu, atlet putri tim nasional Indonesia Kristina Natalia Yoko masih berusaha mencari permainan terbaik setelah menyelesaikan hari kedua dengan koleksi 75 pukulan.
Secara total, Natalia Yoko untuk saat ini berada di posisi T4 bersama wakil China dengan perolehan total 150 pukulan atau enam di atas par.
Kejuaraan golf North Sumatera Amateur Open 2024 pada 23-25 April, yang digelar untuk kedua kalinya tersebut diinisiasi oleh Pengurus Provinsi PGI Sumatera Utara.
Kejuaraan itu diikuti 77 atlet yang terdiri dari 58 atlet putra dan 19 atlet putri. Para peserta berasal dari berbagai negara seperti Malaysia, Vietnam, Filipina, India, Korea Selatan,China, Indonesia, dan negara Asia Pasifik lainnya.
Sejumlah pegolf terbaik dari luar negeri yang tampil dalam kejuaraan itu, di antaranya Anson Yeo Boon Xiang dari Malaysia, Kim Beomgyu dari Korea Selatan, Phutanate Kangwol dari Thailand, Shijun Jing dari China, dan juga Ngo Thanh Son dari Vietnam.
Mereka akan memperebutkan piala NSAO 2024 dan juga piala bergilir Gubernur Sumatera Utara dan Ketua PGI Sumatera Utara.
Adi mengatakan, kejuaraan tersebut menjadi ajang bagai atlet golf di tanah air untuk menguji kemampuan mereka dalam kompetisi berskala internasional.
Kejuaraan ini, kata dia, diharapkan dapat melahirkan atlet-atlet muda berbakat pada cabang olahraga golf yang nantinya meningkat dari kelas amatir ke profesional hingga dapat bertanding ke mancanegara dan mengharumkan Indonesia.
Baca juga: Pegolf Indonesia Kevin Akbar pimpin klasemen putaran kedua kejuaraan Indonesia Pro-Am
Baca juga: Tiger Woods resmi umumkan akan kembali bertanding golf di Los Angeles