Pekanbaru (ANTARA) - Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun S.STPmeluncurkan mobil operasional layanan cepat Lampu Penerangan Jalan Umum (LPJU) dan layanan gratis bus TMP bagi ASN yang berkantor di Tenayan Raya.
Peluncuran dipusatkan di halaman kantor Dinas Perhubungan (Dishub) di komplek perkantoran terpadu walikota di Tenayan Raya, Rabu (13/3/2024).
Usai kegiatan, Pj Wali Kota menyampaikan keberadaan mobil operasional layanan cepat LPJU tersebut merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru untuk meningkatkan pelayanan kepada warga."Karena tugas pemerintah ini untuk melayani masyarakat," tegasnya.
Dikatakannya, sejauh ini masih ada keluhan warga terkait lampu penerangan jalan. Keluhan itu bahkan dilaporkan secara langsung kepada dirinya.
"Untuk itu kami minta ke Dinas Perhubungan agar mengevaluasi pelayanan. Alhamdulillah, hari ini Dinas Perhubungan ada inovasi dan hari ini terwujud dengan menyiapkan mobil layanan," ujarnya.
Tahap awal, terang Pj Wali Kota, saat ini baru terdapat sebanyak 6 mobil layanan cepat LPJU yang akan melayani 15 kecamatan. Secara bertahap, jumlah mobil akan ditingkatkan ke depannya.
"Sekarang untuk satu mobil ada yang melayani dua sampai tiga kecamatan dulu. Kita berharap dengan keberadaan mobil ini bisa meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," ucapnya.
Sementara itu untuk peluncuran bus TMP gratis bagi ASN, sebut Pj walikota, bertujuan memberikan transportasi yang aman dan nyaman kepada pegawai menuju ke komplek perkantoran terpadu di Tenayan Raya.
"Ini kan banyak pegawai kita yang tempat tinggalnya jauh dari perkantoran, maka kita beri kemudahan pelayanan yang mana rute MPP ke Tenayan Raya bisa ditumpangi secara gratis," tutupnya. (ADV)
Berita Lainnya
Menag akan batasi perjalanan dinas seluruh jajarannya
15 November 2024 17:12 WIB
PLN dorong mahasiswa perguruan tinggi di Riau berinovasi kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB
Rasa autentik rempah khas Indonesia di Vientiane, Laos
15 November 2024 16:15 WIB
Presiden Prabowo sampaikan tekad Indonesia lakukan hilirisasi sumber daya
15 November 2024 15:25 WIB
Reses DPD RI ke Riau, harapkan BRK Syariah terus berkontribusi bagi masyarakat
15 November 2024 14:58 WIB
Erupsi Gunung Lewotobi, 29.323 penumpang di Soetta batal terbang
15 November 2024 14:42 WIB
PPN 12 persen, ekonom minta pemerintah agar buat kebijakan pro daya beli
15 November 2024 14:16 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB