Jakarta (ANTARA) - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menyebutkan bahwa pelaku usaha pada industri kecil di Indonesia didominasi oleh perempuan, dengan merujuk kepada data Badan Pusat Statistik (BPS) Tahun 2022.
"Pada tahun 2022 pengusaha industri kecil perempuan itu populasinya mencapai 70,26 persen, itu besar sekali dari total pengusaha industri kecil nasional," kata Agus di Kantor Kementerian Perindustrian Jakarta pada Rabu.
Dia menambahkan angka itu meningkat dibandingkan pada tahun 2021 yang mencapai 67,85 persen.
Lebih lanjut, Agus menjelaskan pelaku usaha industri kecil Indonesia mendominasi di sektor industri makanan, industri tekstil industri pakaian jadi, industri farmasi, industri produk obat kimia dan industri obat tradisional.
Dari sisi tenaga kerja, Agus menyebutkan bahwa tercatat tenaga kerja perempuan pada industri kecil pada tahun 2022 sebanyak 4,58 juta atau hampir 49 persen dari total seluruh pelaku usaha sektor industri kecil di Indonesia.
"Angka ini meningkat dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya tahun 2021 dan 2020 secara berurutan angkanya mencapai 47 persen dan 48 persen," ungkap Agus.
Secara umum, menurut Agus, kinerja sektor industri pengolahan non-migas semakin meningkat pada Triwulan III tahun 2023. Dia menyebutkan sektor industri pengolahan non migas tumbuh sebesar 5,02 persen.
"Ini pertumbuhannya di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi nasional yang tercatat pada angka 4,94 persen," imbuhnya.
Kementerian Perindustrian, menurut Agus, memiliki program peningkatan kompetensi sumber daya manusia dan pengembangan kualitas produk guna mendorong keterlibatan perempuan pada sektor industri, khususnya di skala kecil dan menengah.
"Diharapkan dapat membuka lapangan kerja, meningkatkan pendapatan keluarga atau taraf hidup keluarga, kesejahteraan keluarga dan kesejahteraan masyarakat," katanya.
Oleh karena itu, Agus mendorong pelaku usaha untuk industri kecil dan menengah untuk terus melakukan inovasi dan mengembangkan kapasitas dalam menjalankan usahanya.
"Sehingga produk yang dihasilkan dapat bersaing pada pasar yang tumbuh dengan memanfaatkan secara maksimal sumber daya yang kita miliki bersama," ujarnya.
Baca juga: Menperin sebut manufaktur tumbuh 5,2 persen bukti industri topang ekonomi
Baca juga: Menperin targetkan tingkat kandungan lokal kendaraan listrik capai 80 persen pada 2030
Berita Lainnya
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB
Prototipe wahana berawak penjelajah Bulan milik China di tahap pengembangan awal
16 November 2024 13:47 WIB
Studi menunjukkan berjalan kaki diklaim dapat tingkatkan harapan hidup
16 November 2024 13:39 WIB
Film "Ambyar Mak Byar" telah merilis teaser poster terbaru
16 November 2024 13:28 WIB
Ribuan warga kibarkan bendera Indonesia dan Palestina di Perairan Selat Sunda
16 November 2024 13:18 WIB
Presiden Vietnam yakin Indonesia akan unggul di kepemimpinan Prabowo Subianto
16 November 2024 13:05 WIB
Dokter: Air minum dalam kemasan galon tidak menyebabkan kemandulan pria
16 November 2024 13:00 WIB
UNIFIL sebut markasnya dihantam sebuah peluru artileri di Lebanon selatan
16 November 2024 12:45 WIB