Rumah BUMN Riau dan BRI berikan literasi digital untuk pelaku UMKM

id Rumah BUMN ,UMKM,Rumah bumn riau

Rumah BUMN Riau dan BRI berikan literasi digital untuk pelaku UMKM

CEO Rumah BUMN Riau Dian Pratomo bersama para pelaku UMKM yang mengikuti pelatihan literasi digitalisasi di Menara BRI di Jalan Sudirman, Pekanbaru. (ANTARA/Reza Fahlepi)

Pekanbaru (ANTARA) - Rumah BUMN dan BRI serta Relawan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) Riau dan dibantu Relawan Mahasiswa dari Universitas Riaumenyelenggarakan pelatihan literasi digitalisasi kepada pelaku UMKM Riau di Menara BRI di Jalan Sudirman, Kota Pekanbaru, Kamis.

Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 200 pelaku UMKM Binaan Rumah BUMN se-Riau dan diselenggarakan secara hybridatau sebagian tatap muka dan sisanya secara daring.

CEO Rumah BUMN Riau Dian Pratomo dalam kesempatannya menjelaskan pihaknya merupakan perpanjangan tangan dari Kementerian BUMN yang menjadi bagian dari tanggung jawab sosial.

Kementerian BUMN menunjuk BUMN seperti Pertamina, BRI, PT Pos Indonesia dan lainnya sebagai pembina rumah BUMN di lokasi yang telah ditunjuk.

"Kami hadir dengan tujuan utama meningkatkan kapabilitas UMKM hingga go global. Digitalisasi adalah salah satu yang harus dicapai agar UMKM memiliki daya saing di tingkat nasional maupun internasional," terangnya kepada pelaku UMKM yang hadir.

Disebutkan Dian, Rumah BUMN sendiri merupakan wadah sinergitas untuk membangun perekenomian kerakyatan di bidang UMKM.

"Dengan adanya sinergitas antar BUMN, harapannya keberadaan BUMN untuk masyarakat dapat dirasakan," lanjutnya.

Acara ini diisi oleh pemateri ahli di bidang digitalisasi dan teknologi yang akan memberikan wawasan dan panduan praktis kepada para peserta.

Selain itu para peserta juga akan diberikan akses ke sumber daya digital yang dapat membantu dalam mengembangkan bisnis UMKM mereka.

"Kami sangat bersemangat untuk menjadi bagian dari pelatihan kolaboratif ini. Kami yakin literasi digitalisasi mampu membuat pelaku UMKM mampu bersaing di pasar yang semakin digital," tambah Citra dari Department Head Business BRI Pekanbaru.