Jakarta (ANTARA) - Pembalap Jepang Takaaki Nakagami resmi memperpanjang kontraknya bersama tim balap LCR Honda Idemitsu untuk menghadapi MotoGP musim 2024.
"Saya merasa LCR adalah bagian dari keluarga saya dan tentu saja saya bersemangat bisa bersama mereka untuk musim berikutnya,” kata Nakagami dikutip dari laman resmi MotoGP, Rabu.
"Saya ingin berterima kasih kepada tim dan HRC atas kesempatannya, karena saya tahu kami adalah sebuah tim yang bagus. Sekarang saatnya bekerja lebih keras lagi untuk bersiap menghadapi masa depan,” ujarnya menambahkan.
Lebih lanjut, Kepala Tim LCR Honda Lucio Cecchinello mengatakan Nakagami yang kini berusia 31 tahun terjun ke MotoGP bersama LCR Honda Idemitsu, dan sejak saat itu, baik pembalap maupun tim telah bekerja tanpa henti untuk memaksimalkan setiap musim.
Cecchinello menilai, Nakagami adalah salah satu pembalap yang paling mengenal Honda dan mempertimbangkan pengalamannya, maka tim dan HRC sepakat dengan Nakagami untuk terus bersama pada tahun depan dan untuk terus mengembangkan motornya dan berjuang merebut gelar juara.
"Saya bangga mengandalkan Nakagami untuk satu tahun lagi. Dia adalah pembalap cepat yang bisa mendapatkan hasil bagus," kata Cecchinello.
"Dan bersama HRC, kami yakin inilah saatnya untuk terus berusaha, karena dia adalah salah satu pembalap paling berpengalaman dengan motor ini, kami akan memberikan yang terbaik untuk memperjuangkan posisi yang kami tuju,” ujarnya menambahkan.
Dengan ini, maka seluruh kursi di tim LCR Honda telah sepenuhnya terisi. Selain Nakagami, Johann Zarco sebelumnya dikonfirmasi akan memperkuat tim tersebut untuk musim mendatang.
Cecchinello mengatakan, pengalaman dan performa Zarco di berbagai ajang balap seperti Moto2 dan MotoGP selama ini adalah dua hal utama yang menjadi pertimbangan untuk menggaet pembalap Prancis itu ke dalam tim.
Selain itu, Zarco juga memiliki sejarah bersama Honda karena pernah menjadi salah satu pembalap pengganti untuk tim pada 2019. Cecchinello menambahkan, Zarco dan Honda memiliki komitmen dan kerja keras yang sesuai dengan nilai tim.
Baca juga: Pembalap Ducati Bautista ungguli Toprak dan Rea di Race 2 WSBK Prancis
Baca juga: Tim balap Ferrari bawa livery spesial untuk GP Italia
Berita Lainnya
Menag Nasaruddin Umar tegaskan upaya meningkatkan kesejahteraan guru terus dilakukan
30 November 2024 16:36 WIB
Pengamat: Kenaikan upah minimum akan berikan efek surplus ke dunia usaha
30 November 2024 16:30 WIB
Indonesia komitmen perkuat kerja sama strategis dengan negara-negara MSG
30 November 2024 16:20 WIB
Kemenkes ajak warga berperan aktif untuk mengeliminasi HIV/AIDS di Indonesia
30 November 2024 15:56 WIB
Waka Komisi I DPR RI akan perjuangkan anggaran TNI untuk wujudkan Astacita
30 November 2024 15:25 WIB
Presiden Mesir serukan hidupkan kembali solusi dua negara Palestina-Israel
30 November 2024 15:06 WIB
Pemuda Pancasila siap menangkan pasangan RIDO di putaran kedua Pilkada Jakarta
30 November 2024 14:58 WIB
Ada diskon untuk nasabah BRK Syariah yang berobat di RS Awal Bros
30 November 2024 14:37 WIB