Sambut tahun baru Islam, ribuan santri MDTA Bengkalis pawai akbar

id pemkab Bengkalis,tahun baru Islam,kabupaten Bengkalis

Sambut tahun baru Islam, ribuan santri MDTA Bengkalis pawai akbar

Camat Bengkalis Taufik Hidayat melepas peserta pawai Akbar dalam rangka menyambut tahun Baru Islam. (ANTARA/Alfisnardo)

Bengkalis (ANTARA) - Ribuan santri dari 58 Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) se-Kecamatan Bengkalis mengikuti pawai akbar dalam rangka menyambut tahun Baru Islam 1 Muharam 1445 H yang dilepas Camat Bengkalis Taufik Hidayat, di lapangan Tugu, Rabu (19/7).

"Kegiatan pawai akbar ini, merupakan salah satu cara untuk mensyiarkan, menyemarak dan memeriahkan peringatan Hari Tahun Baru Islam 1445 Hijriyah, kegiatan ini dinilai sangat positif bagi umat Islam di Negeri Junjungan ini," ujar Taufik

Menurutnya, kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang memperkuat tali silaturahmi, namun juga dapat dijadikan sebagai dedikasi kepada anak-anak generasi muda dan usia dini bahwa Tahun Baru Islam Hijriyah ini sangat penting diperingati, sebagai awal untuk meningkatkan amaliyah seseorang mukmin serta menjadikan hamba yang berakhlak mulia dan bertakwa.

“Tentunya melalui kegiatan ini, kami berharap para generasi penerus daerah ini, setidaknya telah mengetahui selain pergantian Tahun Baru Masei juga ada peringatan pergantian Tahun Baru Islam. Kami juga berharap kegiatan ini terus dipertahankan atau digelar setiap tahunnya, supaya masyarakat dan para generasi pengurus kenal dan hafal dengan hitungan bulan Hijriyah,”harapannya.

Taufik juga mengucapkan terima kasih atas partisipasi dalam rangka menyambut serta mensyiarkan Tahun Islam 1445 ini dengan rasa Bahagia dan penuh semangat.

“Semoga peringatan Hari Tahun Baru Islam ini, menjadi momentum bagi kita semua untuk meningkatkan lagi amal kita, perbuatan kita yang lebih baik. Selain itu jadikan momentum ini sebagai introspeksi diri kita semua. Mari kita awali Tahun Baru Islam 1 Muharram ini, dengan mengisi perbuatan yang baik, sehingga menjadi insan yang bertakwa,”imbuhnya.

Adapun tema pawai akbar perdana “Kita Jadikan Tahun Baru 1445 H Sebagai Momentum Perubahan Menjadi Insan Pendidik Yang Berakhlaqul Karimah Untuk Mewujudkan MDTA Hebat Dan Bermatabat”. (Infotorial)