Pekanbaru, (Antarariau.com) - Aparat Kepolisian Daerah Riau masih menyelidiki kasus kematian dua warga Kecamatan Rupat, Kabupaten Bengkalis yang tewas setelah pesta mengonsumsi minuman keras (miras) oplosan pada akhir pekan lalu.
"Benar ada dua warga Rupat yang meninggal dunia akibat mengonsumsi miras oplosan pekan lalu. Kasusnya masih dalam penyelidikan," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Bengkalis, Ajun Komisaris Dodi Harza kepada wartawan di Pekanbaru, Senin siang.
Dua warga yang meninggal dunia itu, kata dia, yakni E (17) dan AL (24), warga Kelurahan Terkul, Kecamatan Rupat.
Selain dua meninggal dunia, demikian Dodi, saat ini juga masih dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Dumai dua korban lainnya yakni G (23) dan E (23). "Kondisinya cukup kritis," kata dia.
Sejauh ini, kata Dodi, petugas telah minta keterangan sejumlah saksi dan mengambil bukti-bukti termasuk sisa minuman keras yang dikonsumsi para korban.
Indikasi sementara, demikian Dodi, dua warga tersebut meninggal dunia memang karena keracunan akibat racikan miras yang mereka buat.
"Tidak ada indikasi pembunuhan atau peracunan dari pihak lain ke korban. Itu informasi sementara yang saya dapat," katanya.
Dodi mengaku pihaknya masih terus menyelidiki dan belum bisa menetapkan tersangka pada kasus tersebut. "Belum ada tersangka pada kasus ini," katanya.
Berita Lainnya
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB
Jokowi Jenguk Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Hasyim Muzadi
15 March 2017 11:05 WIB
Pemko Batu Alokasikan Rp4,3 Miliar Untuk Bantu Ibu Hamil
07 February 2017 10:50 WIB
Liburan Imlek, Pantai Selatbaru di Bibir Selat Malaka Dipadati Pengunjung
29 January 2017 21:40 WIB
Jalani Pemeriksaan Di Imigrasi Pekanbaru, TKA Ilegal Mengaku Stres
18 January 2017 16:55 WIB
Pelajar Sekolah Di Inhil Banyak Yang "Ngelem"
13 January 2017 6:15 WIB
Sejumlah Produk Kosmetik Dan Makanan Kadaluarsa Disita Pihak Polres Bengkalis
16 December 2016 23:15 WIB