Pekanbaru (ANTARA) - Warga Perumahan Puri Indah Kualu yang berada di perbatasan Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar siap memeriahkan HUT ke-77 RI tahun 2022 dengan berbagai kegiatan dan perlombaan.
Sekretaris Panitia Kegiatan Indra Putra di sela kesibukannya, Selasa, mengatakan acara di kompleks perumahan tersebut akan dilaksanakan pada Rabu, 17 Agustus 2022 di fasilitas umum Perum Puri Indah Kualu Jl. Suka Karya Tarai Bangun.
Berbagai perlombaan yang akan dilaksanakan antara lain Balap Karung, Balap Karton, Hafalan Baca Teks Proklamasi & Pancasila, Lari Balon, Lomba masak Nasi Goreng, Tarik Tambang, Panjat Pinang, Lomba Kebersihan, Keindahan & Ketertiban. "Dari anak-anak hingga orang dewasa bisa ikut perlombaan ini," kata Indra mewakili Ketua Panitia Khairunnas.
Sementara acara puncak peringatan HUT ke-77 di Perum Indah Kualu adalah pelaksanaan malam hiburan dengan KIM dengan hadiah menawan antara lain kulkas, TV, sepeda, mesin cuci, kompor gas, dan lain-lain.\
Kegiatan ini juga didukung oleh sejumlah sponsor seperti SMK Perbankan, Honda Global Jaya Perkasa, Yamaha, PT Pegadaian, TB Budi Luhur Jaya, Ahli Kunci Akbar dan PMI Kota Pekanbaru. Turut pula digandeng riau.antaranews sebagai media partner.
Sementara itu kegiatan sponsor antara lain pameran Motor Honda, Klinik Servis Mobile by Honda, Pameran Pegadaian, Bazar TP PKK RT05.
"Kita juga berterimakasih kepada para donatur dari tokoh masyarakat seperti Pak Muslim Sirin, Pak Edi Haryono, Pak Arison, dan seluruh warga Puri Indah Kualu," katanya.
Dia berharap kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi warga Perum Indah Kualu sehingga rasa persaudaraan terus terjalin.
Berita Lainnya
Melihat kemeriahan HUT RI di perbatasan Pekanbaru
18 August 2023 19:02 WIB
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB
Jokowi Jenguk Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Hasyim Muzadi
15 March 2017 11:05 WIB
Pemko Batu Alokasikan Rp4,3 Miliar Untuk Bantu Ibu Hamil
07 February 2017 10:50 WIB
Liburan Imlek, Pantai Selatbaru di Bibir Selat Malaka Dipadati Pengunjung
29 January 2017 21:40 WIB
Jalani Pemeriksaan Di Imigrasi Pekanbaru, TKA Ilegal Mengaku Stres
18 January 2017 16:55 WIB
Pelajar Sekolah Di Inhil Banyak Yang "Ngelem"
13 January 2017 6:15 WIB