Dampingi Menhut ke Perusahaan Kehutanan, Mambang Mit Akui Lagi Cuti

id dampingi menhut, ke perusahaan, kehutanan mambang, mit akui, lagi cuti

Dampingi Menhut ke Perusahaan Kehutanan, Mambang Mit Akui Lagi Cuti

Pekanbaru (antarariau.com) - Wakil Gubernur Riau yang juga calon wakil gubernur, Mambang Mit, dalam kunjungan bersama Menteri Kehutanan (Menhut) Zulkifli Hasan mengakui dirinya sedang cuti untuk kampanye Pilkada Gubernur Riau.

Mambang hadir dalam acara itu tidak mengenakan pakaian dinas seperti layaknya pejabat negara. Bekas Ketua DPD Partai Demokrat Riau itu hadir menemani Jon Erizal dengan mengenakan kemeja putih yang dipadukan dengan jaket dan kopiah warna hitam.

Dalam acara kunjungan Menhut ke kompleks RAPP di Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Senin, Mambang mendapat kesempatan untuk berpidato sebelum Menhut. Kesempatan itu digunakannya untuk mempromosikan Jon Erizal menjelang hari pemungutan suara Pilkada Gubernur Riau pada 4 September 2013.

"Ada bakal pimpinan saya, Bapak Jon Erizal. Jangan lupa tanggal 4 September ini kita sama-sama," kata Mambang.

Usai acara tersebut, Mambang Mit tidak membantah dirinya sedang dalam kondisi cuti untuk kampanye, sehingga dirinya hadir bukan kapasitasnya sebagai Wakil Gubernur Riau.

"Ini gara-gara ada Menhut saja," ujar Mambang kepada Antara.

Seorang pegawai RAPP mengatakan para pegawai menyadari bahwa kunjungan Menhut sarat dengan kepentingan politis pasangan JEMM, karena Zulkifli Hasan dan Jon Erizal berada pada partai politik yang sama. Namun, belum tentu promosi dari Menhut itu mempengaruhi pegawai untuk memilih pasangan JEMM pada hari pencoblosan nanti.

"Kita tidak memilih karena ada promosi dari siapa pun, bahkan menteri sekalipun. Kita ikuti hati nurani untuk menentukan pemimpin Riau kedepan," kata pegawai yang tak ingin namanya dituliskan itu.