Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berjanji akan memberikan bantuan permodalan bagi pedagang korban dalam musibah kebakaran di Pasar Gembrong, Jakarta Timur.
"Ada 40 pedagang korban kebakaran. Nanti PD Pasar Jaya yang berikan modal," kata Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menjawab pers, saat meninjau lokasi kebakaran di Pasar Gembrong, Jakarta Timur, Senin.
Ia mengatakan bantuan modal itu nantinya akan diberikan oleh PD Pasar Jaya.
Namun Anies belum menjelaskan mengenai besaran jumlah bantuan tersebut.
Anies menambahkan untuk sementara para pedagang yang menjadi korban kebakaran juga akan ditempatkan di lokasi sementara untuk dapat berdagang kembali.
"Bagi para pedagang di sekitar sini, mereka disiapkan berjualan di kawasan pasar tidak jauh dari sini. Sudah ada 40 kios yang disiapkan," ujar Anies Baswedan.
Lebih lanjut, Anies mengatakan pihaknya juga akan memberikan bantuan modal kerja bagi warga dari lima RT di RW 01 Cipinang Besar Utara yang menjadi korban kebakaran Pasar Gembrong.
"Plus diberikan bantuan modal kerja untuk mereka yang terdampak agar mereka punya modal awal untuk memulai lagi. Apalagi ini menjelang akhir Ramadhan yang sebenarnya perputaran ekonomi agak tinggi," kata Anies.
Baca juga: Ini penyebab tujuh korban kebakaran tewas di Samarinda
Baca juga: Legislator pertanyakan sistem pemadam kebakaran di Tunjungan Plaza 5 Surabaya
Berita Lainnya
WALHI dorong pemerintah untuk optimalkan upaya pengurangan sampah
14 November 2024 17:02 WIB
BKSDA catat masih ada 120 ekor gajah Sumatera yang hidup di TNBT Jambi
14 November 2024 16:48 WIB
Italia harapkan agar hubungan dagang lebih baik dengan Indonesia
14 November 2024 16:07 WIB
Madrasah akan ikuti kebijakan Kemendikdasmen soal mata pelajaran AI dan Coding
14 November 2024 16:01 WIB
Rusia akan respons penempatan pangkalan pertahanan Amerika Serikat di Polandia
14 November 2024 15:54 WIB
Pengamat nilai timnas Indonesia perlu kerja keras untuk imbangi Jepang
14 November 2024 15:46 WIB
Ahli BRIN imbau warga di pesisir waspadai banjir rob imbas fenomena "Supermoon"
14 November 2024 15:08 WIB
Bawaslu sebut tidak temukan dugaan pelanggaran pemilu di Kepulauan Seribu
14 November 2024 14:59 WIB