Pangkalan Kerinci (ANTARA) - Meningkatkan kecintaan dan menumbuhkan semangat local pridepelajar di tengah perubahan sosial dan era digital, siswa kelas 9 SMP Global Andalan mengunjungi Rumah Batik Andalan (RBA) binaan Community Development PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP).
Kepala Sekolah SMP Global Andalan, Adven Daeli mengatakan program ini menanamkan kepada siswa agar menanamkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar bahkan secara global salah satunya bagaimana membangun kecintaan dan kebanggaan terhadap produk lokal.
“SMP Global Andalan memiliki sebuah program untuk mengangkat isu-isu yang ada di sekitar dan sejalan dengan agenda dunia yaitu Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals) atau yang dikenal dengan SDGs, salah satunya mengangkat produk lokal
batik bono Pelalawan yang mana rumah produksinya yaitu Rumah Batik Andalan.
Kunjungan ini untuk menggali informasi yang luas tentang filosofi batik bono, produksi, dan pemasaran hingga melihat langsung kegiatan produksi batik bono. Selain itu, mereka juga merasakan sensasi langsung mencanting hingga membuat batik cap,” tutur AdvenDaeli, Selasa (2/11).
Adven menjelaskan untuk membagikan rasa kecintaan dan kebanggaan tersebut di dalam rangkaian program ini para siswa diharapkan mampu membuat sebuah karya promosi tentang batik bono secara berkelompok. Karya wajib masing-masing kelompok mampu membuat twibbon, sementara itu karya yang bersifat pilihan siswa mampu membuat video cinematic atau poster yang akan diunggah di media sosial.
“Saya senang dengan kegiatan seperti ini. Saya jadi lebih mengetahui tentang produk lokal batik bono serta lebih mendapatkan konsep dan inspirasi untuk membuat project video cinematic dalam kelompok saya nanti,” ujar Dimas salah satu siswa kelas 9B.
Berita Lainnya
RAPP wujudkan harapan ratusan warga Kampung Rantau Panjang nikmati air bersih
27 September 2024 15:59 WIB
RAPP dampingi Rawang Kao menjadi Sentra Pisang Barangan secara berkelanjutan
18 September 2024 10:23 WIB
Rumah Batik Andalan berdayakan IRT di Pelalawan jadi pembatik handal
11 September 2024 14:38 WIB
Di ISF 2024, RGE paparkan upaya dukung transisi energi dan ekonomi hijau
08 September 2024 16:25 WIB
Dorong Indonesia jadi kiblat fesyen muslim dunia, APR dukung Road to JMFW 2025
04 September 2024 11:44 WIB
Plt Bupati Meranti tandatangani MoU dan PKS dengan PT RAPP tingkatkan mutu pendidikan
22 August 2024 14:42 WIB
PT RAPP dan Pemkab Meranti sepakat tingkatkan kualitas pendidikan
21 August 2024 21:26 WIB
PT RAPP bantu Rp350 juta dukung festival pacu jalur tradisional
15 August 2024 9:37 WIB