Selatpanjang (ANTARA) - Dengan datangnya pengganti Kapolres Kepulauan Meranti yang baru, AKBP Andi Yul Lapawesean, Bupati Adil berharap hubungan kerjasama yang harmonis selama ini semakin baik lagi di masa yang akan datang.
Dalam kesempatan acara pisah sambut dilaksanakan di Aula Kantor Bupati, Senin, ia juga mengucapkan terima kasih dan selamat jalan kepada AKBP Eko Wimpiyanto agar semakin sukses ditempat yang baru.
Untuk diketahui,AKBP Eko Wimpiyantokini dipercaya untuk mengembang tugas yang baru sebagai Kapolres Kabupaten Rokan Hulu. Sementara AKBP Andi Yul Lapawesean Tenri Guling sebelumnya menjabat sebagai Kasubdit Ditnarkoba dan Reskrimsus Polda Riau.
"Terima kasih atas darma bakti pak Eko selama bertugas di Kepulauan Meranti khususnya dalam menjaga Kamtibmas dan pengendalian COVID-19, semoga bernilai ibadah di sisi Allah SWT," kata Bupati.
Bupati beserta jajaran Pemerintah Kabupaten Meranti juga siap memberi dukungan demi suksesnya tugas-tugas Kepolisian. Dengan begitu akan tercipta harmonisasi antara Pemkab Meranti dan Kepolisian untuk saling dukung mendukung guna suksesnya pelayanan publik sesuai dengan tugas masing-masing.
Sementara itu AKBP Eko Wimpiyanto, dalam sambutannya menyampaikan kesan dan pesan kepada Pemkab Meranti dan perwakilan masyarakat yang hadir.
Diakui Eko, selama dirinya kurang lebih satu tahun bertugas di Kepulauan Meranti sangat terkesan dengan perilaku masyarakat Meranti sehingga tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata.
"Meranti merupakan daerah yang memiliki dinamika yang sangat tinggi, namun semua itu tak menjadi masalah berkat kerjasama yang baik dengan Pemkab Meranti, Forkopimda, dan masyarakat, sehingga semua tantangan dan tugas-tugas Kepolisian yang dilakukan dapat berjalan dengan baik," tutur Eko.
Baca juga: Jabat Kapolres Meranti, AKBP Andi harap dukungan semua elemen
Untuk itu AKBP Eko Wimpiyanto mengucapkan terima kasih yang tinggi kepada semua pihak dan seluruh elemen masyarakat.
Tak lupa ia juga mengucapkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya jika ada tutur kata dan kesalahan yang tak disengaja.
Sementara Kapolres Kepulauan Meranti yang baru AKBP Andi Yul Lapawesean Tenri Guling menghaturkan izin mohon dukungan dari Pemkab Meranti bersama Forkopimda dan seluruh lapisan masyarakat.
Ia berharap pihaknya dapat menjalankan tugas pokok kepolisian dengan baik khususnya dalam menjaga Kamtibmas dan penanggulangan COVID-19 di tengah masyarakat seperti yang telah dilakukan kepada Kapolres sebelumnya.
"Semoga kerjasama dan silahturahmi yang sudah terjalin baik ini terus berlanjut. Mohon dukungannya" pungkas pria Bugis tersebut.
Baca juga: COVID-19 meningkat tajam, desa di Meranti ini di-lockdown
Baca juga: Polisi Meranti patroli malam cegah kenakalan remaja
Berita Lainnya
Tersangka pembunuh wanita di Meranti ditangkap, ini motifnya
09 December 2024 20:45 WIB
Wanita di Meranti diduga tewas dibunuh di kamar kos
09 December 2024 14:36 WIB
Kapolres periksa TPS yang rawan di Kepulauan Meranti
12 November 2024 14:00 WIB
Polres Meranti gagalkan peredaran sabu seberat 15,6 kilogram
11 November 2024 19:29 WIB
Kapolres Meranti ingatkan personel jaga netralitas di pilkada
24 October 2024 13:40 WIB
Polres Kepulauan Meranti patroli skala besar jelang pelantikan presiden
19 October 2024 14:10 WIB
Kombes Qori tekankan netralitas Polri ke Polres Meranti
17 October 2024 13:59 WIB
Ops Zebra Lancang Kuning, Kapolres Meranti imbau tertib berlalulintas saat kampanye
14 October 2024 14:39 WIB