Jakarta (ANTARA) - MINI Indonesia meluncurkan the new MINI Frozen Brass Edition yang tersedia secara dalam jumlah yang sangat terbatas, yakni 10 unit.
Indonesia merupakan satu-satunya negara di Asia Tenggara yang memasarkan MINI Frozen Brass Edition di luar negara asalnya, Inggris. MINI Cooper 5 Door Frozen Brass Edition tersedia di jaringan diler resmi MINI Indonesia mulai hari ini seharga Rp 690 juta (off-the-road).
Baca juga: Pangsa pasar Suzuki Finance Indonesia naik 5 persen
Kidd Yam, Head of MINI Asia dalam siaran pers, Sabtu, mengatakan, “Edisi khusus dari MINI selalu ditunggu penggemarnya di Indonesia. Selain mewakili selera individual dan nilai prestisius dari jumlahnya yang cukup terbatas, hanya 10 unit MINI Frozen Brass Edition tersedia untuk Indonesia."
Adapun Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia menjelaskan, "MINI merupakan sebuah ikon desain. Seperti setiap kendaraan MINI, MINI 5-Door pertahankan desain MINI yang unik, keseruan berkendara khas MINI dan karakter khas istimewa yaitu kepraktisan yang diraih melalui tambahan ruang."
“Dengan ruang kaki dan bagasi yang lebih lega, serta dua pintu belakang dan tiga kursi belakang, MINI 5-Door tawarkan kenyamanan perjalanan jarak jauh dan kemudahan lebih tanpa mengorbankan karakteristik sensasi gokart khas MINI," tambah Jodie.
Aksen logam kuningan (Frozen Brass) menjadi fitur pembeda yang membuat mobil itu memancarkan kesan eksklusif. Mobil itu juga memadukan cat khusus MINI Yours Enigmatic Black, striping dan logo “Frozen Brass” pada bagian kendaraan. Sedangkan pada bagian atap dan cover spion dikelir dengan warna Jet Black.
Teknologi yang disematkan pada kendaraan edisi khusus ini adalah Digital Cockpit dengan layar 5 inchi, Apple CarPlay konektivitas nirkabel, rear-view Camera dengan parking assistant, hingga MINI Navigation System 6,5 inchi layar sentuh.
MINI Frozen Brass Edition menggunakan basis MINI 5 Door Cooper, bermesin 1.5 3 Cylinder MINI TwinPowerTurbo yang menghasilkan output 136hp dan torsi maksimum hingga 220 Nm. Tenaga tersebut disalurkan ke roda depan dengan transmisi otomatis 7-percepatan dual clutch.
MINI 5 Door Frozen Brass Edition dapat berakselerasi 0-100km/jam dalam waktu 8,1 detik.
Baca juga: Relaksasi PPnBM terbukti mampu genjot pendapatan industri otomotif
Baca juga: Ekspor mobil ramah lingkungan Hyundai Motor dan Kia naik 47 persen
Pewarta: Alviansyah Pasaribu
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB