Model sekaligus aktris, Kelly Tandiono bagikan tiga kiat bersepeda untuk pemula

id Berita hari ini, berita riau antara, bersepeda, berita riau terbaru

Model sekaligus aktris, Kelly Tandiono bagikan tiga kiat bersepeda untuk pemula

Model Kelly Tandiono memacu sepeda ketika mengikuti Rhino Cross Triathlon 2018 di Kawasan KEK Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten, Minggu (30/9/2018). Rhino Cross Triathlon yang diikuti lebih dari 200 peserta dari dalam negeri dan manca negara dengan mempertandingkan tiga kategori lomba tersebut untuk meningkatkan potensi wisata Tanjung Lesung. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/foc.)

Jakarta (ANTARA) - Model sekaligus aktris Kelly Tandiono membagikan tiga kiat bersepeda bagi para pemula yang mau menjadikan olahraga itu sebagai hobi maupun gaya hidup.

Ada pun tiga kiat itu berasal dari pengalaman Kelly yang sudah menggeluti bersepeda sejak 2014. Kiat pertama yang dibagikan Kelly pada pemula adalah tidak perlu memberi sepeda yang mahal untuk memulai bersepeda.

Baca juga: Waspadai intaian jambret pesepeda

Menurutnya sepeda dengan harga yang biasa sudah cukup untuk memulai langkah berolahraga dengan sepeda. Kelly pun menyarankan agar sepeda yang baru dibeli sebaik diasuransikan agar tetap terproteksi dengan baik.

Kiat kedua adalah bersepeda bersama komunitas yang ramah terhadap pemula.

"Bisa sama-sama belajar dan buat jadi seru. Ini juga untuk alasan keamanan. Dengan join komunitas itu kita sama-sama jaga diri," jelas Kelly.

Selanjutnya untuk kiat ketiga, Kelly menyarankan agar pesepeda pemula disarankan untuk istirahat dan tidur yang cukup. Bersepeda di pagi hari memang menyenangkan karena udara terasa lebih segar, namun jika di malam sebelumnya anda memilih untuk bergadang lebih baik tidak melakukan kegiatan bersepeda di pagi hari.

"Just try to enjoy yourself. Sepeda itu harus seru," ujar juri Asia’s Next Top Model musim keempat itu.

Kelly menjadikan bersepeda sebagai salah satu olahraga yang diandalkan di tengah pandemi COVID-19. Kecintaannya pada sepeda berawal dari kompetisi triathlon pada 2014.

"Paling lemah itu sepeda, karena itu latihannya fokus di sepeda," kata Kelly.

Kini Kelly memiliki 3 sepeda yang memiliki nama terinspirasi dari nama wayang serta film yang diperankannya yaitu Sumantri, Srikandi, dan Mata Elang.

Baca juga: Manfaat hingga waktu yang tepat bersepeda di tengah pandemi COVID-19

Baca juga: Bersepeda jadi pilihan alat transportasi tangkal hindari sebaran virus corona COVID-19


Pewarta: Livia Kristianti