Jakarta (ANTARA) - Konsultan properti Colliers International mengingatkan berbagai pihak mengenai potensi dampak resesi terutama terhadap sektor ritel karena berbagai aspek dapat berpengaruh, termasuk persepsi warga terhadap kondisi perekonomian.
"Resesi sudah jelas bukan hal positif untuk kepercayaan konsumen, karena bila resesi, konsumen cenderung mengetatkan prioritas dan mengurangi keseluruhan pengeluaran mereka," kata Senior Associate Director Retail Services Colliers International Indonesia, Sander Halsema, Selasa.
Baca juga: Dirut BTN berharap para pengembang muda bisa dongkrak pertumbuhan properti
Sander mengemukakan dengan memilih prioritas pengeluaran, maka berdampak negatif terhadap kinerja ritel karena bisa menurunkan tingkat penjualan.
Ia memahami tujuan pemerintah untuk pemulihan ekonomi serta mengapresiasi kebijakan mengizinkan usaha ritel seperti restoran untuk dibuka kembali, meski hanya untuk 50 persen dari total kapasitas.
Tidak hanya bagi konsumen, menurut dia, peritel juga diperkirakan bakal lebih konservatif dalam berekspansi dan lebih fokus ke toko yang berdiri sendiri atau di pinggir jalan dibandingkan di mall.
Sedangkan bagi pihak pengelola pusat perbelanjaan, ia berpendapat penting bagi mereka mengeluarkan inovasi yang fleksibel terhadap keseluruhan tarif terkait jasa penyewaan di mall yang mereka kelola.
Baca juga: Pengamat Ekonomi nilai aset properti turun drastis akibat pandemi COVID-19
Baca juga: Iklim Penantian Menuju Kegairahan Sektor Properti
Pewarta: M Razi Rahman
Berita Lainnya
Menteri PANRB: Arahan Presiden Prabowo Subianto soal pelayanan publik jadi perhatian
12 December 2024 16:43 WIB
Menkes sebut perlu transparansi terkait harga obat guna tangani harga mahal
12 December 2024 16:28 WIB
Dalang kondang Warseno Slenk tutup usia
12 December 2024 16:16 WIB
AHY sebut arah paradigma baru transmigrasi untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat
12 December 2024 16:05 WIB
Pemerintah minta pengelola koperasi manfaatkan lokapasar agar mampu bersaing
12 December 2024 15:39 WIB
PSI DKI ucapkan selamat kepada pasangan Pramono-Rano Karno
12 December 2024 15:20 WIB
Jadwal lengkap pertandingan timnas Indonesia melawan Laos nanti malam
12 December 2024 14:43 WIB
Sukacita perayaan Natal karyawan PTPN IV Regional III
12 December 2024 14:38 WIB