Pekanbaru (ANTARA) - Gubernur Riau, Syamsuar, mengatakan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Republik Indonesia pada tahun ini tetap dilaksanakan di saat wabah COVID-19, namun ada pengaturan khusus dengan penerapan protokol kesehatan.
“Peringatan HUT RI pada 17 Agustus tak bisa dilaksanakan seperti sedia kala. Upacara bendera tetap dilaksanakan tapi tidak boleh seramai biasanya,” kata Syamsuar pada pernyataan pers di Pekanbaru, Ahad.
Ia menjelaskan, upacara peringatan HUT Republik Indonesia (RI) di lingkungan Pemprov Riau akan dilaksanakan di halaman kantor Gubernur Riau, halaman Gedung Daerah Riau, dan di masing-masing kantor organisasi perangkat daerah (OPD), dan kantor instansi vertikal. Namun, jumlah pesertanya dibatasi agar tidak menimbulkan kerumunan.
Bagi pegawai yang rentan tertular COVID-19 seperti yang punya penyakit, usia lanjut dan ibu hamil, tidak perlu ikut upacara.
Gubernur Riau akan menjadi Inspektur Upacara di gedung daerah pada upacara penaikan bendera di pagi hari, sedangkan Wakil Gubernur Riau pada upacara penurunan bendera, dan Sekretaris Daerah Riau akan menjadi inspektur upacara di halaman kantor gubernur. Sedangkan untuk pasukan pengibar bendera (Paskibra) jumlah juga dibatasi.
“Cukup anggota Paskibra hanya tiga orang saja dari anggota cadangan Paskibra tahun 2019 yang lalu,” katanya.
Ia mengatakan kegiatan serupa juga akan dilakukan oleh pemerintah daerah di 12 kabupaten dan kota di Riau. Seluruh peserta harus mengenakan masker dan mengikuti protokol kesehatan COVID-19.
“Yang biasanya upacara bendera di setiap ibu kota provinsi, kabupaten kota, kecamatan dan desa yang biasanya mengumpulkan orang ramai, tahun ini tidak dilaksanakan seperti itu,” ujarnya.
Upacara akan dilaksanakan pada 17 Agustus pukul 07.00 WIB, dan setelah itu dilanjutkan dengan mengikuti upacara detik-detik proklamasi bersama Presiden RI Joko Widodo.
“Setelah upacara usai, langsung memasuki gedung daerah untuk ikuti peringatan detik-detik proklamasi secara virtual,” katanya.
Ia menambahkan, mulai tanggal 1 Agustus setiap instansi diharapkan untuk mulai memasang atribut bendera dan umbul-umbul untuk menyemarakkan peringatan HUT ke-75 RI.
Baca juga: Pandemi COVID-19 tidak halangi semangat peringatan HUT kemerdekaan ke-75 RI
Baca juga: Peringatan HUT ke-75 RI di Istana dilaksanakan secara terbatas
Berita Lainnya
Pj Gubernur Riau Rahman Hadi lantik Roni Rahmat jadi Pj Wali Kota Pekanbaru
03 December 2024 20:11 WIB
Pemuda Pancasila siap menangkan pasangan RIDO di putaran kedua Pilkada Jakarta
30 November 2024 14:58 WIB
Penjabat Gubernur Riau cek sejumlah TPS Pilkada 2024 pada beberapa lokasi
28 November 2024 16:12 WIB
Penjabat Gubernur Riau dorong desainer muda berkiprah internasional
26 November 2024 21:28 WIB
Pejabat Gubernur Riau imbau masyarakat jaga suasana kondusif saat masa tenang
22 November 2024 21:05 WIB
Pj Gubernur Riau sebut cakupan pelayanan kesehatan di Riau capai 98,41 persen
20 November 2024 20:56 WIB
Pemerintah Provinsi Riau dorong kesadaran perusahaan terapkan K3
20 November 2024 17:03 WIB
Gubernur BI sebut transaksi perbankan digital tumbuh 37,1 persen pada Oktober 2024
20 November 2024 15:28 WIB