MU dan Tottenham ingin boyong Diego Godin ke Inggris usai wabah corona

id diego godin,manchester united,tottenham,inter milan,liga inggris,liga italia

MU dan Tottenham ingin boyong Diego Godin ke Inggris usai wabah corona

Diego Godin mengenakan ban kapten saat masih memperkuat Atletico Madrid (twitter.com/laligaEN) (twitter.com/laligaEN/)

Jakarta (ANTARA) - Setan Merah Manchester United dan Tottenham Hotspur dikabarkan ingin memboyong bek Inter Milan Diego Godin ke Liga Premier Inggris pada saat bursa transfer dibuka nanti.

Bek gaek berusia 34 tahun itu menghabiskan lebih dari separuh karier profesionalnya di Spanyol, tiga musim membela Villarreal dan dan sembilan musim berseragam Atletico Madrid termasuk menjuarai La Liga pada 2013/14.

Saat ini, Godin berada di Inter sejak didatangkan dengan cuma-cuma dari Atletico pada musim panas lalu, tetapi ia tak terlalu banyak mendapat kesempatan di starting eleven setelah manajer Antonio Conte lebih memilih Alessandro Bastoni dalam skema tiga beknya.

Hal itu membuka kesempatan bagi Godin untuk menambah panjang rekam jejaknya di usia yang tak lagi muda dan seturut laporan Tuttosport pemain Uruguay itu kini membidik untuk merasakan atmosfer Liga Premier Inggris.

MU disebut-sebut sebagai peminat utama untuk menggunakan jasa pemain berpengalaman di lini belakang mereka yang selama beberapa tahun terakhir menjadi problematika klasik.

Namun demikian, Jose Mourinho dikabarkan cukup tertarik juga untuk mendatangkan Godin ke London dan memperkuat lini pertahanan The Lilywhites.

Kendati sudah tak lagi muda, Godin jelas akan menghadirkan pengalaman berharga bagi MU maupun Tottenham, mengingat ia punya catatan 135 kali tampil untuk tim nasional Uruguay dan mengemban ban kapten untuk La Celeste.

Godin saat ini masih memiliki kontrak hingga Juni 2022, tetapi seturut laman pencatat harga pesepak bola transfermarkt, bek berpengalaman itu punya banderol sekira 8 juta euro.

Bursa transfer musim panas mungkin akan tertunda mengingat kelanjutan kompetisi sepak bola musim 2019/20 masih tertangguhkan karena pandemi virus corona.

Baca juga: Diego Godin tinggalkan Atletico di akhir musim

Baca juga: Inter Milan menanti bek Atletico Madrid Diego Godin