Bupati Rohil: Kampus IPDN Diresmikan Akhir April

id bupati rohil, kampus ipdn, diresmikan akhir april

Pekanbaru, 12/4 (ANTARA) - Bupati Rokan Hilir, Annas Maamun, mengatakan, kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) akan diresmikan oleh Mendagri Gamawan Fauzi pada akhir April 2011.

"Akhir April mendatang kemungkinan akan langsung diresmikan oleh Mendagri dan bisa langsung difungsikan," kata Annas di Pekanbaru, Selasa.

Annas mengatakan, dipilihnya Kabupaten Rokan Hilir sebagai lokasi kampus IPDN sebagai berkah bagi pemkab setempat dan layak disyukuri oleh seluruh elemen masyarakat.

"Berbagai fasilitas kampus telah disiapkan oleh Pemkab Rokan Hilir," tambahnya.

Kampus IPDN sendiri sebelumnya merupakan gedung DPRD yang terletak di Banjar XII Kecamatan Tanah Putih, Rokan Hilir.

Annas mengklaim bahwa kampus IPDN di Rokan Hilir merupakan kampus termewah di luar kampus yang terdapat di Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat.

"Para praja sudah berada di kampus tersebut pada Desember lalu. Dan kegiatan belajar mengajar sudah dimulai," ujar dia.

Dengan terpilihnya Kabupaten Rokan Hilir itu secara tidak langsung mengalahkan peluang dan harapan dari tiga kabupaten lainnya yakni Kampar, Pekanbaru dan Rokan Hulu.

"Pihak Kementerian Dalam Negeri juga berjanji untuk mengucurkan dana untuk pembangunan kampus ini," tambahnya.

Ia berharap dengan adanya IPDN di Rokan Hilir bisa membawa perubahan bagi generasi muda yang ada.