Pekanbaru (ANTARA) - Sebanyak 65 Anggota DPRD Provinsi Riau terpilih periode 2019-2024 akan dilantik pada Jumat ini.
Bertempat di Gedung Paripurana DPRD Riau, tampak sejumlah persiapan sudah dilakukan pihak sekretariat dewan. Mulai dari undangan, sound system, dekorasi, meja, kursi hingga ke gladi resik.
Salah seorang Anggota DPRD Riau terpilih, Parisman Ihwan mengaku tidak mempunyai persiapan khusus jelang pelantikan tersebut.
"Persiapan khusus untuk pelantikan tidak ada. Kita berharap semuanya bisa sukses dan lancar," tuturnya.
Dia mengatakan akan segera fokus pada sejumlah kegiatan dan program kerja yang menjadi janji kampanyenya saat pileg lalu.
"Tentunya kita akan buat kegiatan dan program kerja yang menyentuh langsung ke masyarakat. Bisa memberikan dampak dan manfaat secara luas," sebut Parisman yang juga dikenal sebagai pengusaha sukses itu.
Dia menegaskan akan memanfaatkan seluruh potensi dan sumber daya yang ada, mulai dari pengalamannya dalam memimpin dan memegang jabatan strategis sejumlah organisasi besar, pengalaman menjadi pengusaha, relasi yang luas, dan berbagai potensi lainnya
Dari pantauan Antara, terlihat papan karangan bunga berisi ucapan selamat yang ditujukan kepada sosok pengusaha sukses ini, tampak berjejer di sepanjang jalan Jenderal Sudirman.
Pariswan tak lupa menyampaikan ucapan terimakasih, atas dukungan dan apresiasi dari berbagai pihak terhadapnya.
"Saya ucapkan banyak terimakasih kepada seluruh pihak yang selama ini sudah sangat mendukung saya. Untuk maju menjadi anggota legislatif, sampai akhirnya bisa seperti sekarang," ucapnya.
Berita Lainnya
11 penginapan di Harau disita polisi terkait dugaan SPPD fiktif DPRD Riau
08 December 2024 23:51 WIB
Selebgram Hana Hanifah dimintai keterangan atas dugaan SPPD fiktif DPRD Riau
05 December 2024 17:24 WIB
BRK Syariah dan DPRD Bengkalis komitmen tingkatkan pendapatan masyarakat
02 December 2024 10:44 WIB
Supaya tak jadi sarang hantu, DPRD Riau minta pemda urus aset terbengkalai
07 November 2024 17:15 WIB
Mantan Sekwan Riau dituntut 8 tahun penjara atas dugaan SPPD fiktif
07 November 2024 16:49 WIB
Anggota DPRD Riau diingatkan tak kampanye pilkada saat reses
07 November 2024 15:09 WIB
Komisi III DPRD Riau evaluasi kegiatan dan target BRK Syariah
04 November 2024 19:45 WIB
Payung elektrik Masjid Annur disorot, DPRD Riau tunggu perkara hukum selesai
01 November 2024 14:47 WIB