Pekanbaru (ANTARA) - Sejumlah warga di Provinsi Riau menyambut antusias kehadiran Relawan Cinta Ibu yang datang dari rumah ke rumah menyebarkan kampanye positif pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01, Joko Widodo - Ma'aruf Amin.
"Sebagai rakyat kecil, program seperti ini memang sangat membantu kami. Apalagi saat ini harga karet masih belum menguntungkan. Tentu saja kami berharap bisa terus mendapatkan manfaat program ini," kata Armayani, warga Desa Kijang Makmur Tapung Hilir, Kabupaten Kampar, Jumat.
Baca juga: Relawan Cinta Ibu kampanye positif dukung Jokowi di lima daerah Riau
Ia mengaku sudah merasakan seluruh progam tadi sejak Joko Widodo (Jokowi_ memerintah Indonesia sebagai presiden pada 2014.
Warga lainnya selama ini juga sudah merasakan program nyata dari pemerintah Jokowi. Sejumlah program tersebut di antaranya yakni Program Keluarga Harapan, Kartu Indonesia Pintar, Kartu Indonesia Sehat, sertifikat tanah gratis dan pembiayaan gratis replanting kelapa sawit.
Yuwilis, warga Desa Empat Balai, Kecamatan Kuok, Kampar mengatakan kehadiran Relawan Cinta Ibu menambah keyakinannya untuk tetap mencoblos pasangan presiden dan wakil presiden nomor urut 1, Jokowi - Ma'aruf Amin.
"Rasanya pak Jokowi selalu menyapa kami walau diwakili adik adik relawan ini. Apalagi mereka sopan sopan dan mengingatkan kami apa saja yang telah dijalankan pemerintah Jokowi selama ini untuk rakyatnya," katanya.
Sementara itu, Miastuti warga Desa Sungai Meranti, Pinggir, Kabupaten engkalis, mengungkapkan sangat mendukung Jokowi menjadi presiden lagi. Menurutnya, ia sangat terbantu dengan program PKH dari pemerintah. Apalagi dengan program itu, uang yang didapat bisa meringankanya. membiaya kuliah anak sulungnya.
"Saya ini orang susah, dik. Tapi saya pingin pingin anak saya bisa sarjana agar punya kehidupan yang lebih baik. Saya sangat terima kasih menjadi penerima manfaat program keluarga harapan. Saya tambah yakin untuk coblos presiden nomor urut 1," ungkapnya dengan sesegukan dan mata berbinar.
Koordinator Relawan Cinta Ibu Riau, Supriadi, mengatakan 500 orang teman teman relawan sudah dan sedang melaksanakan tugas mulia mensosialisasikan keberhasilan program program pemerintah Jokowi selama 4,5 tahun terakhir.
"Alat peraga kampanye dari pasangan presiden nomor urut 1 terdistribusikan dengan baik kepada masyarakat. Masyarakat Riau menyambut positif kehadiran kami. Sasaran kami 50 ribu ibu ibu di lima kabupaten di Riau," ujar Ocu Ucup, begitu ia biasa disapa.
Lima kabupaten sasaran sosialisasi relawan ini yakni Kampar, Rohul, Bengkalis, Rohil dan Inhil.
"Kami optimis, langkah kecil kaum milenial ini bisa menambah suara yang signifikan untuk pasangan Jokowi - Ma'aruf Amin di Riau dan Indonesia," katanya.
Baca juga: Kampanye Jokowi di Tegal disambut hujan deras
Baca juga: Jokowi janji tambah kawasan ekonomi khusus di Batam. Ini penjelasan TKN
Berita Lainnya
Begini upaya Relawan Cinta Ibu yakinkan masyarakat Riau untuk pilih Jokowi
10 April 2019 16:19 WIB
Relawan Cinta Ibu kampanye positif dukung Jokowi di lima daerah Riau
02 April 2019 15:27 WIB
Relawan Cinta Ibu Rohil Deklarasi dukung Jokowi
31 March 2019 21:19 WIB
500 Relawan Cinta Ibu gencarkan kampanye positif untuk Jokowi di Riau
28 March 2019 21:42 WIB
Relawan Cinta Ibu bakal dongkrak suara Jokowi di Rohul
27 March 2019 10:32 WIB
Siap turun ke masyarakat, Ratusan Relawan Cinta Ibu deklarasi dukung Jokowi di Riau
24 March 2019 12:18 WIB
Presiden Jokowi dan Maruf Amin hadir bersama tokoh lain di Puncak BBK 2023
24 June 2023 14:32 WIB
KPU tegaskan Ma'ruf tidak langgar ketentuan pemilu sebagai Cawapres
18 June 2019 10:53 WIB