Novita Sari, Putri Asal PariamanJadi Wasit Pertandingan Soft Tenis Pada Asian Games 2018

id novita sari, putri asal, pariamanjadi wasit, pertandingan soft, tenis pada, asian games 2018

Novita Sari, Putri Asal PariamanJadi Wasit Pertandingan Soft Tenis Pada Asian Games 2018

Ilustrasi

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Novita Sari (22), salah seorang putri asal Kota Pariaman, Sumatera Barat, akan menjadi wasit dalam pertandingan cabang olahraga soft tennis dalam ajang Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang.

"Alhamdulillah saya dipercaya oleh pihak panitia untuk memimpin pertandingan di Asian Games 2018 terhitung 28 Agustus hingga 2 September 2018," katanya saat dihubungi di Pariaman, Senin.

Ia mengatakan sebelum diberikan amanah untuk memimpin pertandingan pada cabang olahraga soft tennis, terlebih dahulu harus mengikuti seleksi ketat hingga memiliki pengakuan wasit sertifikasi internasional.

"Sertifikasi wasit internasional ini dikeluarkan langsung oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia beberapa waktu lalu," ujarnya.

Beberapa negara yang bakal dipimpinnya yaitu Korea, Jepang, China Taipe, India, Filipina, Indonesia dan beberapa tim dari negara lainnya.

"Pertandingan pertama dilaksanakan pada 28 Agustus, namun hingga saat ini saya belum menerima jadwal pertandingan," ujar anggota Satuan Polisi Pamong Praja Kota Pariaman tersebut.

Namun ia belum bisa memastikan apakah sebagai "Chair Umpire" atau "Vice Umpire" pada pertandingan Soft Tennis Asian Games Jakarta-Palembang.

"Kemungkinan ada pergantian posisi wasit, perwakilan dari Indonesia bisa saja menjadi "Chair Umpire" atau "Vice Umpire", tergantung kondisi," katanya.

Sebelum di Asian Games 2018, ia mengaku sudah memimpin pertandingan Test Event Road To Asian Games serta beberapa pertandingan lainnya.

Secara terpisah, Kepala Dinas Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran Kota Pariaman Handrizal Fitri mengaku bangga atas dipercayanya salah seorang personel di instansinya untuk memimpin pertandingan bertaraf internasional.

"Tentunya ini menjadi kebanggaan bagi masyarakat Sumbar, terutama Kota Pariaman dan Dinas Satpol-PP karena turut mengharumkan nama daerah dan lembaga," katanya.

Pihaknya berharap agar Novita Sari mampu mengemban tugas yang dipercayakan dengan baik, bersikap adil serta jujur selama memimpin pertandingan di Asian Games 2018.